KETIK, SURABAYA – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya kembali mengelar Surabaya Great Expo (SGE) 2024 di Exhibition Hall Grand City, Rabu (14/08/2024). Pemeran ini merupakan agenda tahunan yang digelar untuk mempromosikan beragam produk UMKM Kota Surabaya.
Ketua Tim Pengerak TP PKK sekaligus Ketua Dekranasda Kota Surabaya Rini Indriyani pameran ini digelar hingga 18 Agustus 2024. Mengambil tema 'Asthonishing Of Batik Surabaya' pameran kali ini menonjolkan keindahan dan keunikan batik khas Kota Surabaya.
Menurutnya batik Surabaya memiliki nilai jual tersendiri, dengan desain yang khas dan mengikuti perkembangan jaman, dirinya yakin batik Surabaya bisa dikembangkan hingga ke pasar ekspor.
"Sebenarnya kita ini punya potensi untuk melakukan ekspor produk UMKM terutama batik Surabaya. Tetapi terkadang ada beberapa hal yang mereka tidak tahu seperti caranya bagaimana," jelas Rini, Rabu (14/8/ 2024).
Peragaan fashion show kain batik di Surabaya Great Expo 2024. (Foto: Diskominfo Surabaya)
Lebih lanjut, dalam gelaran Surabaya Great Expo kali ini istri dari Wali Kota Eri Cahyadi tersebut menargetkan adanya peningkatan transaksi dan pengunjung. Diikuti oleh 183 stand dan 115 diantaranya adalah UMKM, pameran ini memang digelar lebih besar dibandingkan tahun sebelumnya.
"Omzetnya ditargetkan mencapai Rp7,5 Miliar, sementara untuk pengunjungnya ditargetkan mencapai 30 ribu pengunjung," tambahnya.
"Target kali ini dipatok lebih besar karena jumlah yang ikut lebih banyak, dan juga kita melihat perekonomian sudah lebih baik, jadi harus meningkat," imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah dan Perdagangan Kota Surabaya Dewi Soeriyawati menuturkan para peserta UMKM pameran kali ini merupakan hasil binaan dari OPD Kota Surabaya. Sesuai dengan tema yang diangkat maka kebanyakan produk yang dijual adalah batik, khususnya batik Surabaya.
"Karena tahun ini temanya batik, jadi 60 persen produknya memang tentang batik Kota Surabaya. Disamping itu juga ada produk hand craft sebagai penunjang fashionnya," pungkasnya.(*)