Kadis DLH Simeulue Ajak Masyarakat Jaga Kelestarian dan Kebersihan Lingkungan

Jurnalis: Helman Gusti Fandaya
Editor: Mustopa

6 Agustus 2024 11:25 6 Agt 2024 11:25

Thumbnail Kadis DLH Simeulue Ajak Masyarakat Jaga Kelestarian dan Kebersihan Lingkungan Watermark Ketik
Kantor Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Simeulue (Foto: Helman/Ketik.co.id)

KETIK, SIMEULUE – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Simeulue, Salmarita mengimbau masyarakat untuk sama-sama menjaga kelestarian lingkungan terutama dalam menjaga kebersihan lingkungan, dengan cara buang sampah pada tempatnya. 

Dengan demikian, diharapkan Kabupaten Simeulue menjadi kota bersih, indah dan berseri serta sedap dipandang mata masyarakat.

Menurutnya, membuang sampah pada tempatnya akan memudahkan pengangkutan sampah oleh petugas DLH. 

Salmarita, menyarankan masyarakat agar sampah yang bersumber dari rumah tangga dan pelaku usaha sebaiknya dikumpulkan dalam tong sampah atau diisi dalam karung plastik yang telah diikat dan diletakan di halaman depan rumah atau tempat usaha demi memudahkan petugas sampah. 

Diakuinya, memang saat ini masyarakat semakin memahami dan menyadari bahwa membuang sampah pada tempatnya.

Meskipun masih terdapat oknum masyarakat yang masih membuang sampah sembarangan seperti di lokasi Jalan samping Kantor DPRK Simeulue.

"Harapan ke depan, seluruhnya kita sadar dan memiliki komitmen bersama untuk menjaga kebersihan dan keindahan kabupaten Simeulue tetap bersih indah dan rapi," kata Salmarita kepada Ketik.co.id, Selasa (06/08/2024).

"DLH Simeulue juga memfasilitasi bak (kontainer) sampah yang telah disediakan di beberapa lokasi," lanjut Salmarita.

Karena itu, ia meminta dukungan penuh seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga Kabupaten Simeulue menjadi kota berseri, indah dan rapi. 

“Menjaga kebersihan lingkungan merupakan tanggung jawab bersama. Kesadaran ini diharapkan tumbuh ditengah-tengah masyarakat sehingga terwujud lingkungan yang bersih dan sehat,” tutupnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

DLH SIMEULUE Salmarita