AHY Sebut Infrastruktur Jadi Fokus Utama Ketahanan dan Swasembada Pangan

14 Maret 2025 22:09 14 Mar 2025 22:09

Thumbnail AHY Sebut Infrastruktur Jadi Fokus Utama Ketahanan dan Swasembada Pangan Watermark Ketik
Menteri Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (tengah) diwawancarai usai Rakor Ketahanan pangan di Gedung Negara Grahadi, Jumat, 14 Maret 2025. (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Infrastruktur menjadi salah satu fokus dalam ketahanan dan swasembada pangan. Hal ini diungkapkan Menteri Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dalam Rapat Koordinasi ketahanan pangan di Gedung Negara Grahadi, Jumat, 14 Maret 2025.

"Ini forum yang sangat baik, karena tema yang diangkat adalah bagaimana kita bersama-sama mewujudkan ketahanan hingga swasembada pangan. Ini menjadi prioritas Presiden Prabowo Subianto," ujar AHY.

Menurut AHY, berbagai upaya harus dilakukan untuk mendukung ketahanan pangan, salah satunya melalui penguatan infrastruktur.

Kementerian Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, kata dia, akan terus berkoordinasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum (PU), Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR), Kementerian Perhubungan, serta pemangku kepentingan lainnya guna memastikan infrastruktur mendukung sektor pertanian.

"Bendungan harus memberikan dampak nyata, harus ada sambungan irigasi primer, sekunder, hingga tersier, sehingga dapat mengairi lahan pertanian dan meningkatkan produktivitas," katanya.

Selain ketahanan pangan, AHY juga memaparkan rencana prioritas pembangunan infrastruktur di Jawa Timur, yang disesuaikan dengan kebijakan pemerintah pusat serta kebutuhan mendesak di tingkat provinsi dan kabupaten/kota.

Beberapa kepala daerah yang hadir dalam forum tersebut turut menyampaikan aspirasi masyarakat, terutama terkait kondisi jalan, konektivitas, serta mobilitas warga. AHY menyoroti pentingnya peningkatan infrastruktur jalan dan sistem transportasi untuk menunjang pertumbuhan ekonomi serta kesejahteraan masyarakat.

"Kita juga harus memperhatikan dampak cuaca ekstrem yang sering kali menyebabkan banjir. Oleh karena itu, diperlukan penguatan infrastruktur di wilayah-wilayah yang rentan terhadap bencana," ujarnya.

AHY berharap pembangunan infrastruktur yang optimal tidak hanya mempercepat pertumbuhan ekonomi, tetapi juga memperkuat ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan. (*)

Tombol Google News

Tags:

ketahanan pangan AHY Agus Harimurti Yudhoyono Pemprov Jatim Jawa timur