Ajudan Wakapolres Sorong Gantung Diri di Rumah Atasannya

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Muhammad Faizin

16 Juli 2024 09:36 16 Jul 2024 09:36

Thumbnail Ajudan Wakapolres Sorong Gantung Diri di Rumah Atasannya Watermark Ketik
Ilustrasi gantung diri. (Foto: Freepik)

KETIK, SORONG (Informasi dalam artikel ini tidak ditujukan untuk mendorong perilaku yang mengarah pada bunuh diri atau menyiksa diri sendiri. Jika Anda atau orang di sekitar Anda memiliki gejala gangguan psikis yang mengarah pada hal-hal membahayakan, jangan ragu untuk segera menghubungi layanan konsultasi psikologi atau lembaga pendamping terdekat)

 

Ajudan Wakil Kepala (Waka) Polres Sorong Provinsi Papua Barat Daya, berinisial NR yang berpangkat Bripda, ditemukan tewas dalam kondisi gantung diri di rumah atasannya Waka Polres Sorong.

Kapolres Sorong, AKBP Edwin Parsaoran membenarkan kejadian yang menimpa anggotanya tersebut.

Dijelaskan oleh Kapolres Sorong, AKBP Edwin Parsaoran menjelaskan, korban ditemukan tewas tergantung di dapur rumah Wakapolres Sorong pada Senin (15/7/2024) sekitar pukul 17.30 WIT.

Jenazah pertama kali menemukan adalah adik kandung korban.

“Adiknya menghubungi kakaknya, tapi tidak diangkat, jadi mungkin ngecek ke rumah Waka karena tahu rumahnya Waka. Kebetulan rumah keluarga korban itu tinggalnya satu lingkungan-lah dengan rumah dinasnya Waka," jelas Kapolres Sorong kepada wartawan, Senin (15/7/2024).

Edwin menjabarkan peristiwa tersebut masih didalami. Karena, saat kejadian tersebut tidak ada orang lain di rumah dinas Wakapolres, korban hanya seorang diri.

“Motifnya masih kita dalami ya, karena saat itu di rumah Wakapolres tidak ada orang lain selain yang bersangkutan. Ibu Wakapolres sedang cuti menghadiri wisuda anaknya di Jawa," bebernya.

Edwin menambahkan jenazah Bripda NRN saat ini sudah berada di kamar jenazah RS Sele Be Solu untuk divisum.

“Karena kasusnya baru hitungan jam, jadi kita belum bisa menyimpulkan dan masih didalami. Jasad korban sekarang berada di RS Sele Be Solu untuk dilakukan visum,” pungkasnya.  (*)

Tombol Google News

Tags:

Waka Polres Wakil Kepala Polres Sorong Provinsi Papua Barat Gantung Diri Bripda NR