KETIK, MALANG – Bupati Malang, Sanusi, meninjau progres revitalisasi destinasi wisata New Wisata Wendit di Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, pada Minggu, 23 Maret 2025. Dalam peninjauan tersebut, Bupati Malang terlihat mengajak serta keluarganya.
Terlihat istri Bupati Malang Sanusi, Anis Zaidah beserta anak dan cucu berada di New Wisata Wendit.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Malang meninjau sejumlah wahana wisata yang sedang direvitalisasi di New Wisata Wendit, yang melibatkan pihak ketiga. Wahana-wahana tersebut antara lain family zoo, kolam renang, kolam arus, virtual bioskop, dan berbagai wahana lainnya.
Peninjauan yang dilakukan oleh Bupati Malang, Sanusi, ini bertujuan untuk mengevaluasi progres pembangunan fisik dan memastikan terwujudnya visi pariwisata yang berkelanjutan, serta memberikan dampak positif bagi masyarakat. Selain itu, peninjauan ini juga dilakukan untuk memastikan kesiapan destinasi wisata Wendit dalam menghadapi potensi lonjakan kunjungan wisatawan, terutama menjelang musim liburan yang akan datang.
Bupati Malang Sanusi ketika meninjau New Wisata Wendit. (Foto; Binar Gumilang/Ketik.co.id)
Bupati Malang Sanusi menyampaikan, bahwa kunjungan ini merupakan wujud nyata komitmen Pemkab Malang dalam mengembangkan sektor pariwisata tepatnya dalam hal ini Wisata Wendit.
"Wisata Wendit memiliki potensi luar biasa untuk menjadi destinasi unggulan di Kabupaten Malang," ujarnya ketika meninjau New Wisata Wendit.
Lebih lanjut ia mengatakan, bahwa New Wisata Wendit sudah menyiapkan fasilitas tempat yang strategis bagi para pelaku UMKM di Kabupaten Malang.
"Disediakan tempat berjualan untuk UMKM Kabupaten Malang. Juga ada toko oleh-oleh tadi," kata Politisi PDIP tersebut.
Abah Sanusi sapaan akrabnya memiliki harapan besar setelah dilakukan revitalisasi New Wisata Wendit yang merupakan wisata legendaris di Kabupaten Malang.
"Harapannya, Wisata Wendit ini nantinya dapat menarik wisatawan. Dikarenakan Wendit ini merupakan wisata alam yang masih asri dan legendarisnya Kabupaten Malang," terangnya.
Terakhir kata Bupati Malang Sanusi, New Wisata Wendit akan dimulai buka secara bertahap untuk wisatawan pada masa liburan Lebaran atau Hari Raya Idulfitri 1446 H/2025. (*)