CEO Juragan Parkir 55 Kiagus Firdaus Optimistis Indonesia Menang

20 Maret 2025 17:05 20 Mar 2025 17:05

Thumbnail CEO Juragan Parkir 55 Kiagus Firdaus Optimistis Indonesia Menang Watermark Ketik
CEO Juragan Parkir 55 Kiagus Firdaus menggelar nonton bareng Australia vs Indonesia. (Foto: Fitra/Ketik co.id)

KETIK, SURABAYA – Pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 mempertemukan Australia vs Indonesia, Kamis, 20 Maret 2025 sedang berlangsung di Sydney Football Stadium.

Bos Ketik.co.id, Kiagus Firdaus mempunyai prediksi sendiri. Ia optimistis Timnas Indonesia menang melawan Australia.

"Prediksi skor 2-1 untuk kemenangan Indonesia. Yang mencetak gol Ole Romeny," katanya saat ditemui di Kafe Ketik, Kamis, 20 Maret 2025.

Optimisme yang ia usung, setelah melihat komposisi pemain Timnas Indonesia.

"Kita mempunyai pelatih kelas dunia, Patrick Kluivert. Kedua saya tidak mau menyebut pemain kita bukan pemain Indonesia. Pemain kita naturalisasi, punya darah Indonesia," jelasnya.

Lebih lanjut, Founder & CEO Ketik.co.id mengaku cukup percaya diri dengan lini pertahanan dan lini depan Timnas Indonesia.

"Saya yakin pertahanan kita cukup baik. Di depan kita sempat menjadi macan ompong, tapi dengan adanya Ole Romeny dan Struick," katanya.

Mesk menjagokan Indonesia. Kiagus tetap tidak menganggap remeh Australia dengan sejumlah materi pemain berpengalamannya.

"Apapun itu Australia cukup kuat. Tapi minimal kita punya semangat tinggi," pungkasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Timnas Indonesia Juragan parkir 55 Kiagus australia vs indonesia Patrick Kluivert