Daftar 7 Pemain yang Bertahan di Persebaya Musim Depan

15 Maret 2025 19:15 15 Mar 2025 19:15

Thumbnail Daftar 7 Pemain yang Bertahan di Persebaya Musim Depan Watermark Ketik
Francisco Rivera salah satu pemain yang dipertahankan Persebaya Surabaya musim depan. (Foto: Liga Indonesia Baru)

KETIK, SURABAYA – Kompetisi Liga 1 2024/2025 belum selesai, namun Persebaya Surabaya sudah mulai mengamankan beberapa pemainnya.

CEO Persebaya Surabaya, Azrul Ananda menjelaskan langkah ini dilakukan untuk menyiapkan komposisi yang lebih musim depan.

"Tim ini yang kami anggap punya potensi besar, mengingat 70 persen tim yang sekarang akan tetap bersama Persebaya. Minimal hingga musim depan," katanya, Sabtu, 15 Maret 2025.

Pemain-pemain yang dipertahankan Persebaya Surabaya, di antaranya Bruno Moreira, Francisco Rivera dan Dejan Tumbas.

Selain itu Persebaya Surabaya juga mengamankan pemain lokal mereka, seperti Ernando Ari, Andhika Ramadhani, Toni Firmansyah, dan Malik Risaldi.

"Dan beberapa lain tetap akan bersama Persebaya musim depan. Tinggal bagaimana memperkuat tim ini dengan mengevaluasi beberapa pemain juga staf kepelatihan," jelasnya.

Persebaya Surabaya saat ini bertengger di urutan ke-3 klasemen sementara Liga 1. Bajul Ijo sudah mengoleksi 48 poin.

Berjarak 9 poin dari Persib Bandung yang saat ini berada di peringkat pertama dan 5 poin dengan Persija Jakarta di peringkat bawah.

Nah apabila Persebaya mampu mencuri kemenangan saat laga melawan Persija Jakarta, maka membuat jarak semakin dekat dengan Persib Bandung.

Jadwal laga Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya berlangsung pada Sabtu, 12 Maret 2025 di Stadion Jakarta International Stadium. (*)

Tombol Google News

Tags:

persebaya Liga 1 Azrul Ananda Bajul Ijo Persebaya Surabaya