KETIK, MALANG – Pasangan calon bupati dan wakil bupati, Sanusi-Lathifah (Salaf) janjikan kemudahan konektivitas antar daerah. Tujuannya agar akses di wilayah Malang Raya kian mudah.
Hal ini disampaikan pada debat publik kedua Pilkada Kabupaten Malang, Jumat, 8 November 2024 malam.
"Sedangkan untuk konektivitas nanti saya akan percepat jalan tol dari Malang ke Kepanjen untuk segera dilaksanakan di pemerintah pusat," ujar Cabup Malang Nomor Urut 1, Sanusi.
Tidak hanya itu, Abah Sanusi akan mempermudah konektivitas lainnya di Malang Raya. Dengan menggagas pembangunan jalan yang menghubungkan berbagai wilayah.
"Saya akan bangun jalan Gunung Kawi menuju Kota Batu. Dan ini. telah disurvei. Kemudian dibangun jalan tembus dari Batu menuju Singosari sudah disurvei bersama Gubernur," kata politisi PDIP Kabupaten Malang tersebut.
Untuk memecah kemacetan di bagian selatan dan tengah, sekaligus mempermudah akses, pihaknya juga telah melakukan langkah strategis. Hal ini untuk mempercepat pemerataan pembangunan dan peningkatan perekonomian.
"Saya sudah mengajukan jalan Gondanglegi-Balekambang untuk menjadi penghubung lintas selatan dan jalan lintas tengah unruk menjadi jalan provinsi," ungkapnya.
Sedangkan untuk pemekaran wilayah, lanjut Abah Sanusi, tidak serta merta dilakukan.
"Karena statusnya masih moratorium. Sehingga tidak serta-merta dilakukan," terangnya.
Sebagai informasi, debat publik kali ini merupakan untuk kedua kali diselenggarakan. Dalam debat ini, mengambil tema meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan menyelesaikan persoalan daerah.
Paslon Salaf (Sanusi-Lathifah) dan Paslon Gunawan-dr Umar (Gus) menjawab pertanyaan dari para panelis. Kedua Paslon juga saling memberikan pertanyaan. Pendukung masing-masing paslon memeriahkan suasana debat. (*)