KETIK, SURABAYA – Pemerintah Kota Surabaya menganggarkan Rp1 triliun yang berasal dari APBD guna mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG)
Namun wacana itu, ditentang oleh Anggota Komisi B DPRD Surabaya Baktiono Ia menegaskan program MBG sangat baik jika tidak mengambil dari uang APBD Kota Pahlawan.
"Untuk memberi Makan Bergizi Gratis saya pribadi maupun DPRD pasti setuju kalau tidak mengambil uang APBD Kota Surabaya," ujarnya pada Kamis 16 Januari 2025.
Ia mengungkapkan untuk program MBG seharusnya dilakukan secara gotong royong, tidak hanya Pemkot Surabaya tetapi juga Pemprov Jatim.
"Kalau mau itu sharing gotong royong, pemerintah provinsi juga ikut urun, misalnya pemerintah pusat 60 persen, Pemerintah Provinsi Jawa Timur 30 persen, Pemerintah Kota Surabaya 10 persen, kami mendukung," ucap Politisi PDIP ini.
Namun adanya peraturan Kemendagri soal pemerintah daerah harus menyediakan MBG hingga menghabiskan APBD sejumlah Rp 1 triliun 1 miliar.
Baktiono menyebut dan anggaran sebesar itu hanya diserap oleh beberapa pihak, tidak untuk masyarakat seperti UMKM.
"Itu sepertinya juga ada perusahaan katering, harusnya pemerintah itu berpikir, berkhidmat bagaimana mengangkat semuanya tadi bukan seperti monopoli, libatkan UMKM," paparnya.
Di program MBG ini, Ia berharap seharusnya para UMKM di Surabaya diberikan pelatihan agar produk yang dihasilkan sesuai standarisasi Badan Gizi Nasional.
"Jangan isinya, tapi kandungan makananya. Karena setiap daerah memiliki selera yang berbeda, kantin sekolah itu libatkan itukan UMKM juga," terang Sekretaris DPC PDIP Surabaya ini.
Sebelumnya, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat mengatakan saat ini pihaknya menunggu petunjuk teknis terkait dengan pelaksanaan penggunaan anggaran dalam program tersebut.
"Pemkot dan DPRD Surabaya sudah menganggarkan Rp1 triliun, tapi masih menunggu petunjuk teknis seperti apa. Jadi kita akan dukung program makan bergizi gratis untuk anak-anak yang ada di Surabaya," katanya.
Ia mengatakan, jika petunjuk teknis anggaran program MBG untuk pemerintah daerah turun dipastikan bahwa Pemkot dan DPRD Surabaya telah siap menjalankan.
"Kalau nanti petunjuk teknis diminta menggunakan APBD dan itu digunakan untuk warga Surabaya, kita akan lakukan,"pungkasnya. (*)
DPRD Surabaya Tak Setuju APBD RP 1 Triliun Digunakan untuk MBG
16 Januari 2025 20:30 16 Jan 2025 20:30



Tags:
Baktiono Komisi B anggaran MBG Pemkot Surabaya 1 triliun APBD APBD Surabaya DPRD SurabayaBaca Juga:
Wabup Halsel Helmi Umar Muchsin Paparkan Strategi Pengembangan Ekonomi Berbasis Agromaritim ke BPPWBaca Juga:
Warga Kelurahan Turi Kota Blitar Pertanyakan Penyaluran Rastrada, Lurah: Kami Hanya MenjalankanBaca Juga:
Palembang Dikepung Banjir, Warga Berpakaian ASN Saling Pukul di Genangan BanjirBaca Juga:
CV Simpati Sebut Bakal Tanggungjawab Proyek Irigasi yang Rusak di AbdyaBaca Juga:
Rumah Baca Bondowoso Angkat Bicara Soal Wacana Sekolah RakyatBerita Lainnya oleh Shinta Miranda

14 April 2025 20:08
Eri Cahyadi Ungkap Rencana Pembangunan Overpass dan Underpass di Dua Titik Surabaya Tahun 2025

14 April 2025 19:40
Joko Anwar Bikin Geger Indonesia dengan Film Pengepungan di Bukit Duri

14 April 2025 16:29
KAI Daop 8 Surabaya Catat Layani 968 Ribu Penumpang pada Angkutan Lebaran 2025

14 April 2025 15:43
Cak Ji Beberkan Nasib Laporan dari Pemilik UD Sentoso Seal

14 April 2025 15:19
Jan Hwa Diana Segera Cabut Laporan Setelah Temui Cak Ji di Rumah Dinas

14 April 2025 15:16
Soal Ungkapan 'Matamu' pada Pengusaha, Cakji: Itu Hal Biasa Bagi Warga Surabaya

Trend Terkini

9 April 2025 11:10
Viral di Medsos, Video Porno Pasangan Muda Diduga Warga Jember

12 April 2025 20:10
Perpanjangan SIM Ditolak Meski Hanya Telat Sehari, Ini Penjelasan Satpas Polres Tuban

10 April 2025 10:27
Tolak VMS, Ratusan Nelayan Cilacap Geruduk Kantor Pelabuhan Perikanan Samudera

12 April 2025 18:48
Daftar Susunan Pemain Persija vs Persebaya, Malik Risaldi Starter

10 April 2025 16:49
Sukseskan Program Jabar Nyaah Ka Indung, Bupati Bandung Serukan 17.900 ASN Pemkab Bandung Punya Ibu Asuh
Trend Terkini

9 April 2025 11:10
Viral di Medsos, Video Porno Pasangan Muda Diduga Warga Jember

12 April 2025 20:10
Perpanjangan SIM Ditolak Meski Hanya Telat Sehari, Ini Penjelasan Satpas Polres Tuban

10 April 2025 10:27
Tolak VMS, Ratusan Nelayan Cilacap Geruduk Kantor Pelabuhan Perikanan Samudera

12 April 2025 18:48
Daftar Susunan Pemain Persija vs Persebaya, Malik Risaldi Starter

10 April 2025 16:49
Sukseskan Program Jabar Nyaah Ka Indung, Bupati Bandung Serukan 17.900 ASN Pemkab Bandung Punya Ibu Asuh

