Gubernur Jatim Ingatkan Pemudik Hindari Pelabuhan Ketapang pada Tanggal Berikut

16 Maret 2025 04:10 16 Mar 2025 04:10

Thumbnail Gubernur Jatim Ingatkan Pemudik Hindari Pelabuhan Ketapang pada Tanggal Berikut Watermark Ketik
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat memberikan pengarahan di Rakor dengan Polda Jatim, Kodam V Brawijaya dan jajaran lainnya jelang arus mudik, Jumat, 14 Maret 2025. (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengingatkan masyarakat yang hendak berlibur atau melakukan perjalanan mudik ke Bali untuk menghindari Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi. Pelabuhan tersebut dipastikan ditutup selama 3 hari pada 28-30 Maret 2025.

"Gili Ketapang ke Gili Manuk, biasa yang dari Gili Manuk mereka yang mudik, daerah Raas, Sapudi, mereka mudik di hari-hari menjelang Lebaran. Tanggal 28 itu hari Raya Nyepi," ujarnya, Sabtu, 15 Maret 2025.

Khofifah mengatakan, Gili Ketapang dan Gili Manuk akan mulai ditutup pada 28 Maret 2028 pukul 17.00 WIB. Kemudian akan dibuka kembali pada 30 Maret 2025 pukul 06.00 WIB.

"Yang dari Gili Manuk mau mudik, yang dari Gili Ketapang mau liburan, sama posisinya, karena Nyepi, jadi tanggal 30 Maret (pelabuhan) kembali dibuka, " katanya.

Ia pun mengimbau kepada pemudik dari arah Denpasar, Bali yang hendak ke pulau Jawa untuk memperhatikan betul jadwal buka tutup dua pelabuhan tersebut. Sehingga, mereka bisa mengatur agar tidak terkendala ketika mudik.

"Kita khawatir itu arus mudiknya, karena sebagian besar di Denpasar, itu jalannya lumayan sempit sampai ke Gili Manuk. Mudah-mudahan mereka bisa mengatur supaya tidak bermimpit dengan jadwal ditutupnya Gili Manuk jam 17.00 tanggal 28 Maret 2025," pungkas Khofifah. (*)

Tombol Google News

Tags:

Arus Mudik Pelabuhan Ketapang ditutup Gubernur Jatim Gubernur Khofifah Khofifah Indar Parawansa