Hati-Hati, Penggunaan Make Up Saat di Pesawat Dapat Merusak Kulit

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Muhammad Faizin

13 Juni 2024 22:02 13 Jun 2024 22:02

Thumbnail Hati-Hati, Penggunaan Make Up Saat di Pesawat Dapat Merusak Kulit Watermark Ketik
Ilustrasi berpergian dengan pesawat. (Foto: Pexels)

KETIK, JAKARTA – Menggunakan make up saat berpergian merupakan hal yang lumrah dilakukan terutama oleh kaum hawa. Penggunaan make up saat bepergian tidak hanya membuat penampilan lebih menarik, tetapi juga dapat menaikkan rasa percaya diri saat bertemu dengan banyak orang.

Akan tetapi, seorang influencer kecantikan @dthekorean mengingatkan untuk tidak menggunakan make up saat berpergian dengan menggunakan pesawat terbang. Himbauan ini tentu saja berkaitan dengan kesehatan kulit.

Melalui unggahan video di media sosial TikTok, dirinya memberikan penjelasan jika penggunaan make up dapat berakibat buruk bagi pada kulit dan akan membuat penampilan menjadi tidak menarik.

"Berada di pesawat benar-benar merupakan salah satu hal terburuk yang dapat Anda lakukan terhadap kulit Anda," ujarnya.

Untuk anda ketahui, udara di dalam kabin pesawat dapat membuat kulit menjadi kering. Sedangkan dengan penggunaan make up kulit tidak bisa mendapatkan kelembapan dari minyak karena sudah terserap oleh make up. Hal kondisi kulit yang kering dapat memperburuk penampilan anda.

"Udara di pesawat akan mengeringkan kulit Anda, dan kulit Anda akan menjadi berminyak untuk mengimbangi kekeringan tersebut," tambahnya.

Hingga saat ini unggahan tersebut telah dibagikan ke lebih 318.000 pengguna. Hal ini karena kualitas udara baik di darat maupun di udara dengan ketinggian 30.000 kaki tetap saja sangat penting bagi kesehatan kulit. 

Oleh sebab itu tak ada salahnya menjadikan unggahan tersebut sebagai referensi agar anda tidak menggunakan make up saat berpergian dengan pesawat.

"Daripada menggunakan make up, lebih baik gunakan tabir surya karena paparan sinar UV di ketinggian lebih banyak dari pada di darat," pungkasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Make up Tabir surya Kesehatan kulit kulit kering Udara kabin pesawat