Ini Pesan Jokowi di Peringatan Hari Kebaya Nasional 2024

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Mustopa

24 Juli 2024 10:05 24 Jul 2024 10:05

Thumbnail Ini Pesan Jokowi di Peringatan Hari Kebaya Nasional 2024 Watermark Ketik
Presiden Joko Widodo saat berswa foto di Hari Kebaya Nasional. (Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden)

KETIK, JAKARTA – Tanggal 24 Juli 2024 menjadi hari yang bersejarah karena Hari Kebaya Nasional diperingati untuk pertama kalinya.

Hari Kebaya Nasional yang diselenggarakan di Istora Senayan dihadiri langsung Presiden RI Joko Widodo sekaligus Ibu Negara Iriana Joko Widodo.

Presiden ke-7 ini mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk mencintai kebaya sebagai budaya Indonesia.

"Saya bersama Ibu Iriana mengajak seluruh masyarakat Indonesia, untuk mencintai kebaya sebagai bagian dari budaya kita," tulis Jokowi di akun X pribadinya pada Rabu (24/7/2024).

Jokowi menjelaskan berbagai jenis kebaya akan diajukan dalam nominasi Unesco bersama empat negara Asean lainnya.

"Mulai dari kebaya Labuh dari Sumatera, kebaya Kutu baru dari Jawa, kebaya Noni dari Sulawesi Utara, kebaya Nona dari wilayah Timur Maluku dan Papua, hingga kebaya Kerancang," terangnya.

"Pada Hari Kebaya Nasional ini, mari kita melestarikan kebaya agar kebudayaan kita tetap hidup dan tidak punah," sambung pesannya.

Penetapan tanggal 24 Juli sebagai Hari Kebaya Nasional berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 19 Tahun 2023. Keputusan ini ditetapkan Presiden Joko Widodo pada 4 Agustus 2023 di Jakarta. (*)

Tombol Google News

Tags:

Hari Kebaya Nasional presiden Joko Widodo Jokowi Unesco Iriana Joko Widodo