KETIK, SURABAYA – Selama perayaan libur panjang Hari Raya Waisak, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya mencatat peningkatan penumpang yang signifikan hingga mencapai 178 ribu orang.
Tercatat sebanyak 42.592 penumpang menggunakan moda transportasi kereta api, terdiri dari 21.977 penumpang berangkat dan 20.615 penumpang turun di seluruh stasiun Daop 8 Surabaya.
Jumlah tersebut berpotensi terus bertambah sampai dengan keberangkatan KA jarak jauh di seluruh Stasiun Daop 8 Surabaya malam nanti.
Selama periode angkutan libur Waisak, yang berlangsung pada 9 sampai 14 Mei 2025, KAI Daop 8 Surabaya mengoperasikan 58 perjalanan KA jarak jauh per hari, dengan total 29.898 tempat duduk yang disediakan setiap harinya, yang terdiri dari 52 KA reguler dan 6 KA tambahan.
Pada Jumat, 9 Mei 2025, tercatat sebagai puncak arus keberangkatan, dengan lebih dari 23 ribu penumpang melakukan perjalanan menggunakan kereta api.
Berikut jumlah penumpang naik dan turun di tiga stasiun terbesar di wilayah Daop 8 Surabaya pada Sabtu 10 Mei 2025:
1. Stasiun Surabaya Gubeng: naik 7.977 penumpang, turun 5.328 penumpang
2. Stasiun Surabaya Pasarturi: naik 5.571 penumpang, turun 6.282 penumpang
3. Stasiun Malang: naik 3.559 penumpang, turun 4.175 penumpang
Sementara itu, selama masa angkutan libur panjang Waisak yang berlangsung selama enam hari, mulai 9 hingga 14 Mei 2025, PT KAI Daop 8 Surabaya telah melayani total 178.280 penumpang.
Dari jumlah tersebut, 88.101 penumpang tercatat melakukan perjalanan (naik), sementara 90.179 penumpang tiba di berbagai stasiun di wilayah Daop 8 Surabaya.
Angka ini masih berpotensi terus bertambah seiring pergerakan penumpang hingga akhir periode libur.
Penumpang yang berangkat dari wilayah Daop 8 Surabaya umumnya menuju kota-kota besar seperti Jakarta, Semarang, Yogyakarta, Bandung, dan Banyuwangi.
Adapun KA jarak jauh favorit masyarakat pada masa libur Waisak ini adalah:
1. KA Airlangga (Surabaya Pasarturi-Pasar Senen Jakarta)
2. KA Ambarawa Ekspres (Surabaya Pasarturi-Semarang Poncol)
3. KA Pasundan (Surabaya Gubeng-Bandung)
4. KA Sancaka (Surabaya Gubeng-Yogyakarta)
5. KA Probowangi (Surabaya Gubeng-Banyuwangi)
Luqman Arif, Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya akan memantau pergerakan penumpang dan memastikan seluruh layanan berjalan dengan lancar.
"Petugas kami siaga untuk membantu dan memastikan kenyamanan pelanggan," terang Luqman.
“Terima kasih atas kepercayaan masyarakat yang memilih kereta api sebagai moda transportasi selama libur panjang Waisak," pungkas Luqman Arif. (*)