KETIK, PAMEKASAN – Madura United FC berhasil menghentikan tren positif Dewa United FC di BRI Liga 1. Laskar Sape Kerrap julukan Madura United, berhasil mengalahkan Dewa United dengan skor akhir 3-1 pada pekan ke-23 Liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu, 15 Februari 2025.
Sebelumnya, Dewa United FC memiliki tren positif dengan catatan lima kali berturut-turut tidak terkalahkan atas lawan tandingnya, baik di kandang maupun di tandang.
Tren positif yang dimiliki tim tamu tidak hanya pada sisi tidak terkalahkan dalam lima kali pertandingan berturut-turut. Melainkan satu-satunya klub di Liga 1 2024-2025 yang berhasil mengalahkan klub papan kelas atas berdasarkan klasemen sementara yakni Persib Bandung.
"Hari kita main dengan cantik dan semua yang kita plan berjalan dengan baik serta berhasil menahan kekuatan para pemain Dewa United khususnya di lini tengah dan depan," ungkap Pelatih Madura United FC, Angel Alfredo Vera.
Selain itu, pelatih asal Argentina itu menilai anak asuhannya berhasil mencari peluang untuk mencetak gol, walaupun lebih banyak bertahan.
Sementara, pemain Madura United FC, Taufani mengatakan, hasil pertandingan tadi merupakan pertandingan yang luar biasa sehingga bisa meraih 3 poin.
"Hasil yang luar biasa itu merupakan hasil dari kerja keras teman-teman di lapangan tadi," pasalnya.
Untuk pertandingan berikutnya, pihaknya berharap akan semakin baik dan terus meraih poin sempurna. Terpisah, Pelatih Dewa United FC, Jan Olde Riekerink menilai anak asuhannya merupakan terbaik di Liga 1 2024-2025 dibandingkan dengan klub lainnya.
"Namun saat ini keberuntungan belum bersama kita dan kedepannya kita akan menampilkan yang terbaik setiap pertandingan kedepannya," katanya.
Pasca menang atas Dewa United FC, Madura United FC tercatat belum terkalahkan selama empat kali pertandingan terakhir dan terus menambah poin, sehingga saat ini tidak lagi ada posisi dasar klasemen. (*)