Manfaatkan Relasi Jember-Jakarta, Bupati Berharap Ada Paket Wisata Kolaborasi KAI

Jurnalis: Fenna Nurul
Editor: Mustopa

3 Oktober 2023 11:32 3 Okt 2023 11:32

Thumbnail Manfaatkan Relasi Jember-Jakarta, Bupati Berharap Ada Paket Wisata Kolaborasi KAI Watermark Ketik
Peresmian Monumen Lokomotif D301 13 KAI Daop 9 Jember oleh Bupati Hendy (tengah) dan Vice President KAI Daop 9 Mulyani (dua dari kiri) (30/9/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)

KETIK, JEMBER – Dalam upaya mengembangkan sektor pariwisata di Kabupaten Jember, Bupati Hendy Siswanto ingin memanfaatkan potensi armada transportasi umum yang ada, salah satunya kereta api.

Rencananya pihak Pemkab Jember dapat bekerjasama dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 9 Jember membuat paket wisata berkeliling Jember. 

“Tentunya kerjasama pariwisata kami akan meluncurkan paket dengan naik kereta api ke beberapa titik wisata Jember,” ujar Hendy.

Dengan memanfaatkan kereta jarak jauh, Kereta Api Pandalungan relasi Jakarta-Jember (PP), penumpang dapat diarahkan berkunjung ke tempat-tempat wisata alam maupun buatan.

“Tempat-tempat UMKM dan wisata alam Papuma, Watu Ulo dan lainnya. Nanti menjadi satu paket angkutan kereta api dan angkutan lainnya bekerjasama dengan travel,” imbuh Hendy.

Hendy melihat potensi tersebut sangat besar dan mungkin dilakukan Pemkab Jember dengan saling berkolaborasi beberapa elemen.

Sementara, Vice President KAI daop 9 Jember Mulyani mengakui bahwa dalam fitur aplikasi Access by KAI telah ada paket-paket tour yang dapat dipilih pengguna.

“Yang disampaikan Bupati itu betul bahwa di dalam menu tersebut setiap penumpang dapat memilih paket tour berdasarkan budgetnya,” ulas Mulyani.

Ia mencontohkan dengan budget yang dimiliki, pelanggan dapat memilih tour yang disesuaikan dengan destinasi wisata kota/kabupaten tujuan maupun akomodasi hotel atau penginapan yang telah bekerjasama dengan KAI.

“Nantinya dapat dikembangkan lagi dan dikolaborasikan dengan Pemkab Jember di dalam fitur tersebut,” tutup wanita berkacamata itu.(*)

Tombol Google News

Tags:

paket wisata Jakarta-Jember KA Pandalungan Jember pariwisata Kolaborasi Pemkab KAI Daop 9