Menu Berbuka Bikin Segar, Berikut Resep Mudah Membuat Es Shanghai

Jurnalis: Wandi Ruswannur
Editor: Mustopa

9 Maret 2024 00:48 9 Mar 2024 00:48

Thumbnail Menu Berbuka Bikin Segar, Berikut Resep Mudah Membuat Es Shanghai Watermark Ketik
Ilustrasi Es Shanghai (Foto: kuliner Ramadan)

KETIK, JAKARTA – Es Shanghai, konon berasal dari Tiongkok yang dibawa Pasukan Jepang dari Shanghai ke Taiwan. Kemudian dikirim saat perang Dunia II ke Pulau Jawa hingga terkenal sampai saat ini.

Es parut dengan aneka bahan di dalamnya dan sirup kental yang manis, membuat minuman ini digemari oleh banyak orang. Namu, meski bahannha yang begitu berlimpah, cara pembuatan es shanghai ini sangat mudah.

Bahan dan cara pembuatannya:

Bahan-bahan:

  • 100 gr cincau hitam
  • 100 gr daging kelapa muda
  • 100 gr nangka muda, potong dadu kecil
  • 200 gr daging alpukat, potong dadu
  • 100 gr kolang kaling siap pakai, iris tipis
  • 100 gr rumput laut
  • 5 sdm sirup merah
  • 5 sdm susu kental manis
  • 500 gr es serut

Cara pembuatan:

  • Masukkan cincau hitam, kelapa muda, nangka, alpukat, kolang-kaling, dan rumput laut ke dalam gelas.
  • Taruh es serut di atasnya.
  • Tuang sirup merah dan susu kental manis di atas es serut.
  • Es shanghai siap dinikmati.

Mudah bukan? Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.(*)

Tombol Google News

Tags:

Menu Berbuka Es Shanghai bulan Ramadan Seger
04. Home Sidebar 1
06. Home Sidebar 3 04. Home Sidebar 1