KETIK, MALANG – Di dalam Kampung Kayutangan Heritage Kota Malang berdiri sebuah bangunan unik bernama Rumah Jengki. Berdiri sejak tahun 1960-an, Rumah Jengki kini disulap menjadi kafe yang mampu membawa pengunjung seolah bertamu di rumah nenek.
Jengki merupakan gaya arsitektur asli Indonesia yang populer pada masa pasca kemerdekaan RI. Dulunya rumah tersebut merupakan bangunan klenengan, atau separuh bangunan berasal dari tembok, dan sebagian lain dari anyaman bambu. Kemudian kakeknya meminta arsitek dari Universitas Airlangga (Unair), Ir Daryo untuk mendesain rumah tersebut.
Rumah Jengki baru disulap menjadi tempat ngopi pada sekitar bulan Agustus 2023 atas persetujuan dari ibunya. Hal tersebut disebabkan Zakia dan keluarga hingga kini masih mendiami Rumah Jengki.
"Kalau di konsepnya bertamu. Mereka berkunjung seperti ke rumah nenek, atau saudara yang ada di kampung. Konsep itu masuk dan diterima oleh setiap orang yang berkunjung. Jadi merasakan bgt kaya di rumah nenek," ujar Zakia.
Ruangan yang dimanfaatkan sebagai tempat berkumpul para pengunjung pun terbatas. Zakia mencoba memanfaatkan ruang-ruang yang ada dan ditata sedemikian rupa agar terasa suasana ala rumah nenek.
Di sana juga terpajang beragam pernak-pernik koleksi pribadi peninggalan kakeknya. Mulai dari gelas dan piring antik, koleksi kaset, jam kuno, lonceng, dan juga koleksi pribadi lainnya.
"Sampai sekarang masih tetap kami tinggalin sebagai rumah. Makanya kita tidak buka sampai dalam. Di belakang tetap tempat kita, sama kamar dan dapur juga," lanjutnya.
Meskipun menyatu dengan pengunjung, Zakia dan keluarga tidak merasa terganggu dengan dijadikannya rumah huniannya sebagai kafe. Ia juga membatasi kunjungan sejak pukul 09.00-22.00 WIB. Namun pada akhir pekan jam tutup Rumah Jengki bertambah sampai pada 23.30 WIB.
"Respons pengunjung juga positif karena mereka menyukai konsep ini. Setiap pengunjung puas dengan hidangan dan konsep yang dibuat. Harapan saya semoga Kampung Kayutangan Heritage masih tetap menjadi tujuan wisata utama di Kota Malang," tutupnya. (*)
Nongkrong di Rumah Jengki Kayutangan Kota Malang, Serasa Bertamu di Rumah Nenek
12 April 2024 08:07 12 Apr 2024 08:07


Tags:
Rumah Jengki Rumah Jengki Kayutangan Heritage Kafe Kota Malang Kota Malang Kayutangan HeritageBaca Juga:
Cerita Aileen Aurelia, Atlet Tenis Kota Malang yang Sumbang Emas di Porprov IX Jatim 2025 dan Diterima FK UBBaca Juga:
Warga Desak DPRD Kota Malang Keluarkan Surat Rekomendasi Penolakan Jalan Tembus Griya ShantaBaca Juga:
Pasca Ambrol dan Timbulkan Korban, DPRD Kota Malang Minta Tembok Pasar Besar DibongkarBaca Juga:
Strategi Blitar Gagal Total, Emas Tenis Putri Jadi Milik Kota MalangBaca Juga:
Gerah Aksi Premanisme, Warga Demo di Terminal Arjosari Kota MalangBerita Lainnya oleh Lutfia Indah

2 Juli 2025 19:18
Mahasiswa Unisma Raih Pengalaman Berharga di Kejuaraan Bulu Tangkis Pomprov Jatim III

2 Juli 2025 18:37
Tim Futsal Unisma Tembus 12 Besar Pomprov Jatim III

2 Juli 2025 16:54
Cerita Aileen Aurelia, Atlet Tenis Kota Malang yang Sumbang Emas di Porprov IX Jatim 2025 dan Diterima FK UB

2 Juli 2025 16:31
Warga Desak DPRD Kota Malang Keluarkan Surat Rekomendasi Penolakan Jalan Tembus Griya Shanta

2 Juli 2025 16:05
Pasca Ambrol dan Timbulkan Korban, DPRD Kota Malang Minta Tembok Pasar Besar Dibongkar

2 Juli 2025 15:01
Strategi Blitar Gagal Total, Emas Tenis Putri Jadi Milik Kota Malang
Klasemen Porprov IX Jatim 2025
Presented by: KONI JATIM

Klasemen Porprov IX Jatim 2025
Presented by: KONI JATIM


Trend Terkini

29 Jun 2025 14:13
GRIB Jaya Soroti Reklamasi Bekas Galian C di Pemalang, Salah Satunya Diduga Milik Pejabat Pemkab
![Thumbnail Berita - [FOTO] Pelatihan Pemahaman Konsep Dasar Guru Profesional Oleh PT Wanatiara Persada](https://ketik.com/assets/upload/2025062712293910008500330.webp)
27 Jun 2025 12:30
[FOTO] Pelatihan Pemahaman Konsep Dasar Guru Profesional Oleh PT Wanatiara Persada

29 Jun 2025 14:59
Trenggalek Pecahkan Rekor, Sabet Emas Pertama Kali pada Cabor Catur Porprov Jatim

27 Jun 2025 07:53
Turnamen Bupati Cup Halsel 2025 Tak Lama Lagi Digelar

27 Jun 2025 23:01
Semangat Muda, Visi Baru: Randi Daeng Resmi Nahkodai BIFI Bitung
Trend Terkini

29 Jun 2025 14:13
GRIB Jaya Soroti Reklamasi Bekas Galian C di Pemalang, Salah Satunya Diduga Milik Pejabat Pemkab
![Thumbnail Berita - [FOTO] Pelatihan Pemahaman Konsep Dasar Guru Profesional Oleh PT Wanatiara Persada](https://ketik.com/assets/upload/2025062712293910008500330.webp)
27 Jun 2025 12:30
[FOTO] Pelatihan Pemahaman Konsep Dasar Guru Profesional Oleh PT Wanatiara Persada

29 Jun 2025 14:59
Trenggalek Pecahkan Rekor, Sabet Emas Pertama Kali pada Cabor Catur Porprov Jatim

27 Jun 2025 07:53
Turnamen Bupati Cup Halsel 2025 Tak Lama Lagi Digelar

27 Jun 2025 23:01
Semangat Muda, Visi Baru: Randi Daeng Resmi Nahkodai BIFI Bitung
