KETIK, SURABAYA – Untuk meningkatkan keselamatan dan kenyamanan perjalanan saat Lebaran 2025 kereta api, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya menggelar tes narkoba dadakan bagi para petugas operasional, Minggu 23 Maret 2025.
Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif mengungkapkan bahwa KAI Daop 8 Surabaya melakukan tes secara acak kepada beberapa pekerja di Stasiun Surabaya Gubeng.
Pemeriksaan tes urine narkoba dilaksanakan secara rahasia dan tidak ada pemberitahuan sebelumnya.
Pengecekan diikuti 100 pekerja yang menjalani tes narkoba ini terdiri dari Masinis, Asisten Masinis, Kondektur, Teknisi Kereta Api, Polsuska, Prama / Prami, Petugas Kebersihan, Petugas Perlintasan, dan para pekerja lainnya di Stasiun .
"Dengan adanya kegiatan pemeriksaan tes narkoba ini, KAI Daop 8 Surabaya memastikan bahwa petugas yang berdinas betul-betul dalam kondisi sehat dan tidak memiliki pengaruh terhadap penyalahgunaan narkotika, karena mereka sebagai garda terdepan perusahaan yang melayani pelanggan secara langsung," kata Luqman Arif.
Dalam tes narkoba ini, terdapat 6 parameter yang digunakan pada alat tes urine untuk mengetahui kandungan Amphetamine (AMP), Morphine/Opiate (MOP), Mariyuana (THC), Cocaine (COC) Methamphetamine (MET) dan Benzoidazepine (BZD).
Dari hasil pemeriksaan ini, secara keseluruhan peserta memiliki hasil negatif pada alat tes urine tersebut. Ini menjadi bukti bahwa para pekerja KAI Daop 8 Surabaya bebas dari penyalahgunaan narkotika.
Keselamatan dan kenyamanan penumpang adalah prioritas perusahaan. Oleh karena itu, setiap petugas yang bertugas harus dalam kondisi fisik dan mental yang prima.
"Tes narkoba ini merupakan bagian dari upaya perusahaan untuk memastikan bahwa tidak ada petugas yang terlibat dalam penyalahgunaan narkotika yang dapat membahayakan keselamatan perjalanan KA," pungaks Luqman Arif.(*)
Pastikan Layanan Prima, KAI Daop 8 Surabaya Tes Urine Mendadak Petugas Stasiun Gubeng
23 Maret 2025 15:25 23 Mar 2025 15:25



Tags:
Tes Urine Daop 8 KAI Kereta Api Lebaran 2025 tes narkobaBaca Juga:
DPW PKB Jatim Sosialisasi Hasil Muktamar, Abah Kholiq: Tidak Loyal ke Partai Diganti!Baca Juga:
Amankan Idulfitri dan Nyepi, Polres Malang Gelar Patroli GabunganBaca Juga:
Polres Malang Gerebek Tempat Produksi Obat Ilegal di Gedangan, 2 Pelaku DitangkapBaca Juga:
Dipercantik, Yuk Liburan ke New Wisata Wendit di Kabupaten MalangBaca Juga:
Akhir Pekan, Bupati Malang Ajak Keluarga Tinjau Revitalisasi New Wisata WenditBerita Lainnya oleh Shinta Miranda

25 Maret 2025 09:01
Fenomena Lebaran: Saat Mal Lain Penuh, 5 Mal di Surabaya Ini Justru Sepi Pengunjung

24 Maret 2025 11:00
Eri Cahyadi Klaim Pertumbuhan Ekonomi Surabaya Ungguli Jatim

23 Maret 2025 17:55
Cucu Khofifah Antusias Ikuti Pesantren Ramadan Balita

23 Maret 2025 15:54
Tak Jadi Underpass, Eri Cahyadi Bakal Bangun Fly Over Taman Pelangi

23 Maret 2025 15:01
Update! Penumpang KA pada Minggu 23 Maret 2025 Sebanyak 32 Ribu Pelanggan

23 Maret 2025 08:49
Kapolri Perintahkan Bareskrim Usut Tuntas Teror Kepala Babi Kantor Tempo

Trend Terkini

20 Maret 2025 00:41
Korupsi Dana Hibah SMK Dinas Pendidikan Jatim, Kejati Periksa Mantan Pj Bupati Sidoarjo Hudiono

20 Maret 2025 15:14
Kejati Jatim Masih Tunggu Audit BPKP Terkait Korupsi Pengadaan Barang Dinas Pendidikan Jatim

19 Maret 2025 23:20
Pemerhati Pendidikan Aceh Sesalkan Pernyataan Ketua MPK Aceh Singkil di Medsos

22 Maret 2025 22:30
THR Pegawai Pemkab Raja Ampat Segera Cair, Gaji 13 Bakal Cair di Awal Bulan Juni

19 Maret 2025 10:40
Selamat! 27 Siswa MAN Aceh Singkil Lulus PTN Jalur Prestasi
Trend Terkini

20 Maret 2025 00:41
Korupsi Dana Hibah SMK Dinas Pendidikan Jatim, Kejati Periksa Mantan Pj Bupati Sidoarjo Hudiono

20 Maret 2025 15:14
Kejati Jatim Masih Tunggu Audit BPKP Terkait Korupsi Pengadaan Barang Dinas Pendidikan Jatim

19 Maret 2025 23:20
Pemerhati Pendidikan Aceh Sesalkan Pernyataan Ketua MPK Aceh Singkil di Medsos

22 Maret 2025 22:30
THR Pegawai Pemkab Raja Ampat Segera Cair, Gaji 13 Bakal Cair di Awal Bulan Juni

19 Maret 2025 10:40
Selamat! 27 Siswa MAN Aceh Singkil Lulus PTN Jalur Prestasi

