KETIK, BONDOWOSO – Pasca sertijab bupati dan wakil bupati baru, Pemkab Bondowoso bergerak cepat menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2029.
Yakni dengan menggelar Forum Konsultasi Publik (FKP) Rancangan Awal RPJMD Tahun 2025-2029.
Acara yang digelar oleh Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (BP4D) itu dilaksanakan di Ruang Kopi Robusta 1, Senin, 10 Maret 2025.
Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Bondowoso, As'ad Yahya Syafi'i berharap kegiatan ini benar-benar memperhatikan masukan dan saran dari masyarakat sehingga keinginan dan harapan mereka dapat terakomodir dengan baik.
"Artinya tidak hanya sebatas acara formalitas. Kita mengabdi untuk masyarakat, tidak ada yang lain," urainya.
Selain itu, ia memastikan sinkronisasi visi misi bupati dan wakil bupati juga dimasukkan dalam kegiatan tersebut serta dapat rampung sesuai dengan target waktu yang ditentukan.
" Bismillah," ungkapnya singkat.
Sementara itu, Plt. Kepala BP4D Kabupaten Bondowoso, Anisatul Hamidah mengatakan kegiatan ini merupakan sarana untuk menerima masukan-masukan dari masyarakat.
Dimana hal tersebut akan disinkronkan dengan Asta Cita Presiden RI, Nawa Bhakti Setya Provinsi Jawa Timur, dan visi-misi Kabupaten Bondowoso.
"Sehingga harapannya hari ini kita akan menerima masukan-masukan dari masyarakat, nanti akan kita sesuaikan dengan tahapan-tahapan yang sudah kami sampaikan," terangnya.
Perempuan yang menjabat sebagai Kepala Dinsos P3AKB Bondowoso tersebut melanjutkan bahwa nantinya juga akan disampaikan kepada DPRD untuk dibahas bersama untuk disampaikan kepada Gubernur Jawa Timur.
"Kemudian ada review dan sebagainya sampai dengan maksimal 20 Agustus atau sesuai dengan regulasi, 6 bulan setelah pelantikan bupati wakil bupati, itu harus tersusun RPJMD 2025-2029," imbuhnya.
Untuk itu, pihaknya optimis sebelum 20 Agustus 2025, Bondowoso telah memiliki Perda RPJMD 2025-2029. Adapun partisipasi masyarakat diharapkan dapat diakomodir semaksimal mungkin sesuai dengan visi-misi Bupati dan Wakil Bupati yang akan diteruskan ke dalam skala prioritas perangkat daerah masing-masing.
"Ya harapannya seluruh aspirasi masyarakat itu akan kita akomodir untuk menjadi prioritas di perangkat daerah," lanjut Anis.
Sehingga disebutnya, partisipasi masyarakat tidak hanya pada saat perancanaan namun juga implementasi pembangunan.
Sebelum itu, pada saat Sertijab bupati Bondowoso pada 6 Maret 2025. Wagub mengingatkan soal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dalam waktu dekat untuk segera diselesaikan.
Menurutnya, RPJMD harus linier dengan program pemerintah provinsi dan pusat sesuai dengan apa yang ingin dicapai oleh Presiden Prabowo Subianto, yakni delapan misi Asta Cita.
"RPJMD harus konsisten dengan visi misi kepala daerah, pemerintah provinsi dan pusat yakni program Asta Cita," pungkasnya. (*)
Pemkab Bondowoso Gelar Forum Konsultasi Publik untuk RPJMD
10 Maret 2025 20:30 10 Mar 2025 20:30



Tags:
Bondowoso Presiden Prabowo Asta Cita Nawa Bhakti Setya Provinsi Jawa Timur Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah RPJMD BondowosoBaca Juga:
Jalin Kebersamaan, Kapolres Madiun Kota Buka Bersama Bareng TahananBaca Juga:
Sertijab TP PKK Kabupaten Sampang, Evi Slamet Junaidi Ajak Seluruh Stakeholder SinergiBaca Juga:
Anggota Komisi C DPRD Jatim Soroti Potensi Wisata di SurabayaBaca Juga:
Gubernur Khofifah Sambut Baik Peluncuran 70 Ribu Koperasi Desa Merah PutihBaca Juga:
Sukseskan Masa Angkutan Lebaran 2025, KAI Daop 7 Gelar Perbaikan dan Penggantian Prasarana KABerita Lainnya oleh Haryono

10 Maret 2025 20:30
Pemkab Bondowoso Lakukan Inventarisasi Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih

9 Maret 2025 18:30
Pemkab Bondowoso Tuntaskan Penghitungan Efisiensi, Siap Dibahas Bersama Banggar DPRD

9 Maret 2025 16:45
Angin Kencang Sebabkan Pohon Tumbang hingga Rumah Rusak di Bondowoso

9 Maret 2025 00:38
Patroli Keamanan, Kapolres Bondowoso Ajak Masyarakat Tak Pakai Perhiasan Berlebih Saat Keluar Rumah

7 Maret 2025 16:28
TMMD Ke-123 Bondowoso, Aslog Panglima TNI Tinjau Pembangunan Rutilahu hingga Poskamling

6 Maret 2025 19:35
Sertijab Bupati Bondowoso, Wagub Jatim Ingatkan RPJMD Selaras Asta Cita

Trend Terkini

5 Maret 2025 17:17
Kodim 0811 Tuban Amankan Truk Muatan 840 Tabung LPG 3 Kg Subsidi, Akan Dijual ke Pati Jateng

9 Maret 2025 19:26
Kang Gobang Preman Pensiun Meninggal Dunia

9 Maret 2025 22:57
Sultan Bacan: Pakaian Tete Tu Sejatinya Lebih Bersih dari Kita

4 Maret 2025 11:15
Nutrifood Buka Program Management Trainee, Peluang Karier Menarik Bagi Lulusan S1 dan S2

4 Maret 2025 19:50
Warga Desa Kawasi Halsel Puasa Listrik di Bulan Ramadan, Mahasiswa Trisakti Minta Perusahan dan Pemda Segera Bertindak
Trend Terkini

5 Maret 2025 17:17
Kodim 0811 Tuban Amankan Truk Muatan 840 Tabung LPG 3 Kg Subsidi, Akan Dijual ke Pati Jateng

9 Maret 2025 19:26
Kang Gobang Preman Pensiun Meninggal Dunia

9 Maret 2025 22:57
Sultan Bacan: Pakaian Tete Tu Sejatinya Lebih Bersih dari Kita

4 Maret 2025 11:15
Nutrifood Buka Program Management Trainee, Peluang Karier Menarik Bagi Lulusan S1 dan S2

4 Maret 2025 19:50
Warga Desa Kawasi Halsel Puasa Listrik di Bulan Ramadan, Mahasiswa Trisakti Minta Perusahan dan Pemda Segera Bertindak

