Pesta Rakyat Dewa 19 di Jember Angkat Kearifan Lokal

Jurnalis: Fenna Nurul
Editor: Muhammad Faizin

11 Oktober 2023 04:20 11 Okt 2023 04:20

Thumbnail Pesta Rakyat Dewa 19 di Jember Angkat Kearifan Lokal Watermark Ketik
Press Conference Pesta Rakyat Dewa 19, Andra and The Backbone dan Ahmad Band di Alun-alun Jember (10/10/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)

KETIK, JEMBER – Konser musik bertajuk Pesta Rakyat akan mendatangkan bintang tamu Dewa 19, Andra and The Backbone, dan Ahmad Band. Konser yang akan diselenggarakan di Jember Sport Garden pada 15 Oktober nantinya bakal menjadi konser musik nasional setelah pandemi covid 19 berakhir.

Pesta Rakyat ini akan menjadi momentum yang sangat tepat untuk membuka potensi ekonomi kreatif dengan mengangkat kearifan lokal Kabupaten Jember.

"Kami juga ada band lokal yaitu Linkrafin yang akan menjadi pembuka dari konser," jelas promotor Saga Indonesia, Aan Nugroho pada press conference di Alun-alun Jember pada Selasa (10/10/2023) malam. 

Hal itu juga disampaikan Bupati Jember Hendy Siswanto saat menghadiri press conference dan mendukung penuh kegiatan Pesta Rakyat itu. Menurutnya, konser musik Dewa 19 membuktikan kemampuan daya beli masyarakat.

“Kalau mampu artinya ekonomi cukup bagus,” kata Hendy. Juga, diharapkan investor lain kemudian melirik Jember dalam sektor pembangunan.

Menurutnya, sektor industri kreatif Kabupaten Jember tahun 2023 cukup baik dibandingkan sektor infrastruktur pembangunan. Sekitar 20 persen berdasarkan data dari BPS. 

Sebab itu, industri kreatif seperti perhelatan konser musik Pesta Rakyat Dewa 19 ini, kata Hendy, merupakan salah satu cara untuk meningkatkan daya beli di Kabupaten Jember.

“Seperti konser ini jangan lihat konsernya saja, tapi animo masyarakat,” tuturnya. Apalagi, Kabupaten Jember terpilih menjadi lokasi Pesta Rakyat Dewa 19 di Jawa Timur.

Sementara itu, para UMKM dengan produk-produk lokal unggulan akan digandeng untuk turut meriahkan Pesta Rakyat nantinya.

Ada sekitar 50 pelaku usaha yang dihadirkan di venue JSG. Lima belas diantaranya merupakan binaan dari Dinas Koperasi dan UMKM (Diskopum) Jember.

Pihak promotor, Nugroho, mengatakan telah menyiapkan tempat bagi pelaku usaha mikro dan menengah, di area venue. Dan semua akan mendapat flow atau aliran yang diatur dalam layout untuk dilewati oleh penonoton.

“Berkaca pada konser kami sebelumnya, 15 ribu orang saja kita ada 35 tenant belum 6 lagu sudah habis, jadi akan kena semua. Karena kami sudah mengukur dan memprediksi hal-hal terburuk terutama untuk UMKM,” pungkas Nugroho.(*)

Tombol Google News

Tags:

Pesta Rakyat Dewa 19 Jember Andra and The Backbone Ahmad Band industri kreatif musik konser