KETIK, JAKARTA – Beberapa orang percaya dengan karakter individu seseorang berdasarkan zodiak. Kebetulan, Indonesia saat ini tengah dipimpin oleh duo Libra. Ya, Presiden Indonesia dan Wakil Presiden RI yakni Prabowo Subianto dan Gibran Rakbuming Raka sama-sama berzodiak berlambang timbangan tersebut.
Prabowo Subianto lahir pada 17 Oktober 1951. Sementara itu, Gibran Rakabuming Raka lahir pada 1 Oktober 1987. Lahir pada Oktober membuat keduanya berzodiak kembar Libra yang memiliki rentang lahir antara 23 September-22 Oktober.
Libra merupakan zodiak elemen udara. Zodiak elemen udara terkenal dengan karakter yang pandai bergaul, memiliki keingintahuan yang tinggi, dan intelektual.
Karakter Positif Libra
Menurut Horoscope, Libra memiliki beberapa karakter positif. Mereka terkenal cerdas dan menghargai kerja sama. Libra juga kooperatif dan mampu membuat tim bekerja secara optimal.
Secara alami, Libra adalah karakteristik pemimpin. Zodiak ini akan berusaha melihat beragam sudut pandang dalam memandang suatu hal. Mereka juga berusaha membuat keputusan yang mempertimbangkan banyak aspek.
Zodiak elemen udara ini juga terkenal ramah. Mereka pandai bersosialisasi sehingga membuat orang lain merasa nyaman di dekatnya. Selain itu, Libra cenderung menghindari konflik karena mereka lebih menyukai hubungan yang harmonis dan damai antar satu dengan yang lain.
Karakter negatif Libra
Namun, tentu saja Libra juga memiliki karakteristik yang dianggap negatif oleh sebagian besar orang. Kecenderungannya memikirkan banyak hal, membuat Libra dikenal sebagai sosok yang penuh keragu-raguan.
Sayangnya, menghindari konflik tidak selamanya bersifat positif. Meski bisa menciptakan kedamaian, Libra cenderung menekan perasaannya karena terlalu banyak memikirkan orang lain.
Hal ini juga membuatnya sulit menolak permintaan orang lain meskipun bertentangan dengan pendapat atau keinginan pribadinya.
Meski memiliki kelemahan dan kelebihan, rekan kerja sesama Libra bisa menjalin hubungan yang harmonis dan saling mendukung. Namun, sesama Libra perlu banget saling menjalin kepercayaan dan komunikasi sehingga tidak terjadi kesalahpahaman.
Karakter zodiak memang sering dijadikan referensi untuk memahami kepribadian seseorang, namun tidak bisa dikatakan mutlak.
Zodiak memberikan gambaran umum tentang karakteristik yang mungkin dimiliki seseorang berdasarkan tanggal lahir, namun individu memiliki lebih banyak faktor yang mempengaruhi kepribadian mereka selain zodiak, seperti lingkungan, pengalaman hidup dan pilihan pribadi. (*)