Puncak Arus Balik dari Madura Diprediksi Mulai Hari Ini

Jurnalis: Ismail Hasyim
Editor: Marno

14 April 2024 08:04 14 Apr 2024 08:04

Thumbnail Puncak Arus Balik dari Madura Diprediksi Mulai Hari Ini Watermark Ketik
Petugas kepolisian polres bangkalan mengatur arus lalulintas di Tangkel dan jalan akses suramadu. (Foto.Ismail Hs/Ketik.co.id)

KETIK, BANGKALAN – Puncak arus mudik yang diprediksi terjadi hari ini, menunjukkan peningkatan, gelombang arus balik yang melintasi simpang tiga Tangkel, Kecamatan Burneh, Kabupaten Bangkalan, menuju Jembatan Suramadu.

Kepadatan arus balik di jalur Nasional Madura di wilayah Bangkalan mulai terasa sejak Jumat sore (12/4/2024). Iring-iringan kendaraan roda dua dan roda empat dari Jalan Raya Blega menuju Jembatan Suramadu padat merayap.

Selama puncak arus balik, beberapa titik pasar tumpah perlu diwaspadai karena potensi antrean kendaraan, mulai dari Pasar Lomaer, Pasar Blega, Pasar Galis, Pasar Tanah Merah, hingga Pasar Patemon. Saat tiba di depan pasar, laju kendaraan akan melambat, disebabkan oleh aktivitas masyarakat yang berbelanja untuk kebutuhan Lebaran Ketupat.

Kabag Ops Polres Bangkalan, AKP Moch Rivai, menyatakan puncak arus balik diprediksi terjadi antara Sabtu dan Minggu. Untuk mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas, petugas tim urai telah disiapkan dan siaga di titik-titik kemacetan.

"Untuk mengatur arus lalu lintas agar kendaraan dapat terus bergerak, tim urai kemacetan terus siaga di simpang tiga dan perempatan pasar tumpah  ujarnya. Minggu  (14/04/2024)

Ia menambahkan, tidak hanya tim urai yang diturunkan langsung ke titik-titik antrean kendaraan, para pejabat utama Polres Bangkalan, mulai dari kapolres hingga kapolsek jajaran, turut siaga.

"Di masyarakat Madura, berbeda dengan daerah lain, setelah Lebaran Idul Fitri masih ada momen Lebaran Ketupat. Sejumlah tempat wisata dan gangguan keamanan menjadi perhatian dan prioritas petugas kepolisian," pungkas Rivai. (*).

Tombol Google News

Tags:

Arus Mudik padat merayap Tim urai Polres Bangkalan
04. Home Sidebar 1
06. Home Sidebar 3 04. Home Sidebar 1