Salurkan BLT Tahap III Tahun 2023, Ini Harapan Kades Sambiki Halmahera Selatan

Jurnalis: Mursal Bahtiar
Editor: Muhammad Faizin

20 November 2023 10:30 20 Nov 2023 10:30

Thumbnail Salurkan BLT Tahap III Tahun 2023, Ini Harapan Kades Sambiki Halmahera Selatan Watermark Ketik
Kepala Desa Sambiki, Haerudin Wahid di dampingi ketua BPD, beberapa perangkat desa dan warga penerima BLT saat penyaluran pembagian berlangsung. (Foto Mursal Bahtiar/Ketik.co.id)

KETIK, HALMAHERA SELATAN – Pemerintah Desa (Pemdes) Sambiki, Kecamatan Obi, Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara, kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap III tahun 2023. Sebanyak 31 penerima manfaat menerima penyaluran BLT yang dilakukan di kantor Desa Sambiki, Senin, (20/11/2023)

Penyaluran BLT di hadiri Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Sambiki, Darwin Sangaji beserta beberapa anggota BPD, sejumlah perangkat desa, warga penerima manfaat, dan di pandu langsung oleh Kepala Desa Sambiki, Haerudin Wahid.

Selaku Kepala Desa, dalam kesempatan tersebut Haerudin mengutarakan permohonan maaf atas keterlambatan penyaluran BLT kepada sejumlah warganya. Hal ini terkait dengan Desa Sambiki yang di nobatkan sebagai tuan rumah Piala Bupati Halsel 2023 zona Obi.

Foto Sejumlah warga desa Sambiki penerima BLT menyimak penyampaian dari Kepala Desa Haerudin Wahid (Foto Mursal)Sejumlah warga Desa Sambiki penerima BLT menyimak penyampaian dari Kepala Desa Haerudin Wahid (Foto: Mursal/ Ketik.co.id )

"Mewakili pemerintah Desa Sambiki, saya menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan penyaluran ini. Itu karena, Desa Sambiki dipilih menjadi tuan rumah Piala Bupati Halsel 2023. Dengan segala kesibukan mengurusi pertandingan itu, sekali lagi saya secara pribadi memohon maaf," ucap Haerudin.

Haerudin berharap, tersalurnya BLT tahap III bulan Juli, Agustus, dan September 2023 tersebut, dapat digunakan sebaik mungkin oleh para penerima.

"Harapan saya, Bantuan Langsung Tunai yang di salurkan hari ini, dapat di gunakan sebaik mungkin sebagai amanat dari negara," tutur Kades Haerudin. 

Senanda dengan Kepala desa, hal yang sama juga di sampaikan Ketua BPD Sambiki Darwin Sangaji. Dalam kesempatan yang sama, Darwin mengatakan bahwa penyaluran BLT tahap selanjutnya belum di ketahui pasti.

Foto Kades Haerudin Wahid saat memandu jalannya acara penyaluran BLT (Foto Mursal)Kades Haerudin Wahid saat memandu jalannya acara penyaluran BLT (Foto: Mursal/ Ketik.co.id)

"Ini adalah penyaluran tahap III di tahun 2023. Untuk yang selanjutnya belum di ketahui pasti. Kami juga masih menunggu informasi" jelas Darwin.

Darwin mengatakan, BLT merupakan wujud nyata desa dalam membantu para penerima manfaat.

"BLT merupakan wujud nyata desa dalam membantu penerima manfaat melalui uang yang pemerintah pusat kucurkan. Semoga bisa bermanfaat" pungkasnya.

Diketahui, total BLT tahap III yang di salurkan berjumlah terbilang dua puluh tujuh juta sembilan ratus ribu rupiah untuk 31 penerima BLT. (*)

Tombol Google News

Tags:

Desa Sambiki Penyaluran BLT tahap 3 2023 Kepala Desa Sambiki Haerudin Wahid Warga penerima manfaat Ketua BPD Sambiki Darwin Sangaji BLT Bantuan Langsung Tunai halmahera selatan Halsel