Tiga Bakal Calon Bupati-Wakil Bupati Jember Kembalikan Berkas Pendaftaran PDI Perjuangan

Jurnalis: Fenna Nurul
Editor: Muhammad Faizin

15 Mei 2024 13:58 15 Mei 2024 13:58

Thumbnail Tiga Bakal Calon Bupati-Wakil Bupati Jember Kembalikan Berkas Pendaftaran PDI Perjuangan Watermark Ketik
Tim penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati PDI Perjuangan (15/5/2024) (Foto: dok. PDI Perjuangan)

KETIK, JEMBER – Dewan Perwakilan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kabupaten Jember membuka penjaringan bakal calon bupati-dan wakil bupati dalam Pilkada 2024.

Dari delapan bakal calon kepala daerah yang mengambil berkas, baru tujuh pendaftar yang telah mengembalikan berkas pendaftaran ke PDI Perjuangan.

Tiga diantaranya yakni mantan Kepala Dinas Pendidikan Nasional (Kadiknas) Achmad Sudiyono, Kader PDI Perjuangan Hadi Supaat, dan mantan bupati Jember Faida yang mengembalikan berkas bersamaan pada Rabu (15/5/24).

Foto Achmad Sudiyono (berbaju batik), mendaftar bakal calon Bupati Jember  (15/5/2024) (Foto: dok. PDI Perjuangan)Achmad Sudiyono (berbaju batik), mendaftar bakal calon Bupati Jember (15/5/2024) (Foto: dok. PDI Perjuangan)

 

Sedangkan empat pendaftar sebelumnya yang telah mengembalikan berkas yaitu petahana Hendy Siswanto; pensiunan pejabat Kementerian PUPR Nanang Handono; anggota DPRD Provinsi Jawa Timur Muhammad Fawait, dan kader PDI Perjuangan, Agus Sufyan telah mengembalikan berkas pendaftaran. 

Satu pendaftar yang belum mengembalikan berkas pendaftaran adalah Kades Sidomulyo Kamiludin, yang rencananya mengembalikan berkas pada Kamis, 16 Mei 2024.

Ketua tim penjaringan bacalon Kepala Daerah PDI Perjuangan Edi Cahyo Purnomo menuturkan, pihaknya secara terbuka menampung seluruh aspirasi yang masuk. 

Termasuk dua kader partai, yakni Agus Sufyan dan Hadi Supaat yang turut mendaftar sebagai calon wakil bupati. Partai selalu memberikan dukungan penuh kepada kader PDI Perjuangan yang ingin mengambil bagian dalam membangun Jember lebih baik.

Foto Kader partai Hadi Supaat mendaftarkan diri sebagai calon wakil bupati Jember (15/5/2024) (Foto: dok. PDI Perjuangan)Kader PDIP, Hadi Supaat mendaftarkan diri sebagai calon wakil bupati Jember (15/5/2024) (Foto: dok. PDI Perjuangan)

Dengan perolehan delapan kursi legislatif oleh PDI Perjuangan, Cak Ipung, sapaan akrabnya, menyatakan jika tidak bisa mengusung pasangan calon bupati-wakil bupati sekaligus. 

“Karena kita sadari bahwa PDI Perjuangan tidak bisa mengusung sendiri, masih butuh partai politik lain,” tuturnya.

Menurutnya, kader-kader yang sudah ditempa dan berangkat lama menjadi pengurus partai dan pernah menjadi legislatif tentu sudah tahu secara mendalam bagaimana kondisi Jember.

Disamping itu, bakal calon wakil bupati Hadi Supaat mengatakan, sebagai kader partai dirinya mengaku siap bila mendapat rekomendasi dan diperintahkan untuk maju sebagai calon wabup. Sebaliknya, ia juga siap memenangkan siapapun yang direkomendasikan partai.

“Yang akhirnya saya maju menjadi bakal calon wakil bupati karena banyaknya persoalan, seperti masih tingginya angka kemiskinan, pengangguran, kelangkaan pupuk, stunting, dan AKI AKB,” papar Hadi.

Terpisah, bakal calon bupati yang merupakan mantan Kadiknas Jember, Achmad Sudiyono juga menyatakan siap mengikuti seluruh tahapan yang ada.

“Semua pengalaman-pengalaman ingin saya abdikan kepada Jember, sumbangsih pemikiran. Untuk Jember yang lebih baik dari program-program sebelumnya yang sudah ada.” tutur pria berkacamata itu.

Ia juga mengaku jika sudah menyampaikan visi dan 25 misi yang disusunnya kepada PDI Perjuangan. Dari puluhan misi tersebut memang bukan program yang muluk-muluk, baginya yang terpenting bisa terlaksanakan dan berdampak langsung kepada masyarakat.

Sudiyono juga sudah mendaftar ke penjaringan di partai lain selain PDIP. Diantaranya adalah PKB dan Nasdem.(*)

Tombol Google News

Tags:

Pilkada 2024 Jember Bakal calon bupati-wakil bupati Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan pdi perjuangan pilkada jember Pilbup Jember pilkada serentak
04. Home Sidebar 1
06. Home Sidebar 3 04. Home Sidebar 1