20 Penggawa Timnas Indonesia Tiba di Australia, Tom Haye Optimistis Raih Kemenangan

17 Maret 2025 20:29 17 Mar 2025 20:29

Thumbnail 20 Penggawa Timnas Indonesia Tiba di Australia, Tom Haye Optimistis Raih Kemenangan Watermark Ketik
Ketum PSSI Erick Thohir melepas penggawa Timnas Indonesia menuju Australia. (Foto: Situs PSSI)

KETIK, SURABAYA – Sebanyak 20 penggawa Timnas Indonesia telah tiba di Australia untuk bertanding dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pemain Timnas Indonesia, Tom Haye optimistis Skuad Garuda mampu meraih kemenangan melawan The Socceroos, julukan Timnas Australia.

"Kami memainkan setiap pertandingan untuk menang. Kami tak akan pergi ke Austalia untuk mengincar hasil imbang. Kami ingin menang," kata Haye di kutip dari akun YouTube pribadinya.

Ia sendiri sudah tiba di Australia. Dalam tayangan video di media sosial, pemain Almere FC ini tampak membawa dua koper.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia bertolak ke Australia pada Minggu, 16 Maret 2025 dan dilepas Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir.

"Bismillah, saya melepas para pemain kita dan tim kepelatihan untuk memastikan persiapan bisa maksimal," katanya dikutip dari situs resmi PSSI.

Dalam kesempatan yang sama, Erick Thohir menjelaskan tidak ada pemain Timnas Indonesia yang cedera.

"Selain itu strategi semua skuad menuju Sydney juga baik. Kita lihat semoga semuanya lancar saat bertanding," harapnya.

Ia melanjutkan, keberangkatan Timnas Indonesia menuju Sydney, Australia terbagi dalam dua gelombang.

Gelombang pertama yang berangkat adalah fisioterapis, team developer, video analis, serta pelatih kiper dan pelatih fisik.

Kemudian gelombang berikutnya, pemain dan tim pelatih serta manajer yang berangkat menuju Australia.

Daftar 20 pemain Timnas Indonesia 

Kiper: Ernando Ari, Nadeo Argawinata.

Belakang: Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Calvin Verdonk, Shayne Pattynama, Justin Hubner, Pratama Arhan, Sandy Walsh. 

Gelandang: Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Thom Haye, Ricky Kambuaya, Eliano Reijnders. 

Penyerang: Rafael Struick, Ole Romeny, Hokky Caraka, Ramadhan Sananta, Septian Bagaskara. 

Timnas Indonesia bakal menghadapi Australia pada laga ketujuh Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Sydney Football Stadium, Sydney, pada Kamis, 20 Maret 2025. (*)

Tombol Google News

Tags:

PSSI Timnas Indonesia tom haye Erick Thohir Kualifikasi Piala Dunia Piala Dunia 2026