Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar Bertekad Perkuat Investasi di Bidang Riset dan Teknologi

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Mustopa

1 November 2023 07:04 1 Nov 2023 07:04

Thumbnail Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar Bertekad Perkuat Investasi di Bidang Riset dan Teknologi Watermark Ketik
Muhaimin Iskandar, Cawapres RI saat menjelaskan komitmennya untuk investasi dalam riset dan teknologi. (Foto: Lutfia/Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Muhaimin Iskandar, Calon Wakil Presiden RI menyampaikan gagasan yang luar biasa di hadapan 7.000 mahasiswa di Universitas Islam Malang (Unisma) pada Rabu (1/11/2023). Dalam pidatonya, Muhaimin menyerukan untuk memperkuat investasi di bidang riset dan teknologi.

Menurut pasangan dari Calon Presiden (Capres) RI, Anies Baswedan tersebut, melalui riset yang memadai dapat melahirkan dan memenuhi kebutuhan teknologi untuk kepentingan masyarakat.

"Bangsa kita harus berubah. Kita berkeyakinan Amin (Tim Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar) akan berinvestasi besar di riset-riset untuk melahirkan dan memenuhi kebutuhan teknologi nasional kita. Kami berdua hidup di lingkungan pendidikan, kami menyadari dan merasakan langsung bagaimana mengelola pendidikan tanpa ada sarana memadai bagi riset dan science," ujarnya dengan penuh gelora.

Menurutnya, dengan menambah dana riset dan beasiswa pendidikan menjadi salah satu jalan keluar bagi Indonesia untuk beralih dari konsumen menjadi produsen teknologi. Langkah tersebut harus diawali dengan negara dan pemerintah yang hadir aecara langsung untuk berinvestasi dalam ilmu pengetahuan.

"Dimulai dari investasi inilah saya yakin riset dan uji coba yang didanai oleh pemerintah akan mudah menghasilkan ilmu pengetahuan dan teknologi. Bukan hanya dinikmati oleh publik saja namun pengetahuan tersebut diaplikasikan dan dibuka untuk dinikmati oleh pihak swasta, dan kita semua bagi pengembangan teknologi berikutnya," lanjutnya.

Pasangan dengan tagline Perubahan itu yakin dengan kemajuan teknologi akan berpengaruh dalam ketahanan pangan bangsa Indonesia. Melalui perkembangan teknologi, produktivitas pertanian dapat membawa kesejahteraan bagi ribuan petani.

"Hari ini kita masih impor pangan dan beras dari negara lain. Produktivitas negara dalam hal pangan masih terbatas. Di sisi lain kebutuhan teknologi yang belum memadai membuat petani belum bisa menikmati hasilnya. Saatnya Indonesia memenuhi kebutuhan pangan mandiri, saatnya petani Indonesia menikmati hasil dan makmur sejahtera," seru Muhaimin.

Kondisi tersebut yang membuat Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar yakin dan membulatkan tekad dalam mendukung kemajuan ilmu pengetahuan. Mereka tak ingin riset yang dilakukan oleh dosen maupun ilmuwan justru terhambat dengan sistem administrasi yang kacau.

"Paradigma baru sebagai perubahan dari cara kerja ilmu pengetahuan dan teknologi adalah komitmen kami berdua. Kami bertekad daei kampus lah lahir inovasi dan memimpin perubahan dan kemajuan bangsa. Dengan semangat memberi ruang seluas-luasnya, kita yakin semua perguruan tinggi lebih proaktif dan berani ambil risiko dalam melakukan kajian dan penelitian," ungkap Muhaimin disambut sorakan para mahasiswa.(*)

Tombol Google News

Tags:

Investasi Riset penguatan riset dan teknologi Muhaimin Iskandar Pasangan Amin Anies-Imin UNISMA