KETIK, BATU – Calon Wali Kota Batu Nurochman atau yang akrab disapa Cak Nur memberikan solusi untuk mengatasi kemacetan di Kota Batu. Hal itu untuk menanggapi langganan macet di kota Batu saat saat akhir pekan dan musim libur panjang.
Salah satunya Cak Nur yang berpasangan dengan Heli Suyanto itu akan menyediakan moda transportasi massal berbasis listrik.
“Kenapa itu kami pilih karena untuk mewujudkan kendaraan ramah lingkungan di Kota Batu,” katanya, Jumat 25 Oktober 2024.
Selain itu, Cak Nur akan bekerjasama dengan dua Pemerintah daerah Malang Raya, yakni Kabupaten Malang dan Kota Malang untuk menyediakan kantong-kantong parkir diluar Batu. Gagasan tersebut, katanya, pernah disampaikan saat diskusi di sebuah kampus Kota Malang.
"Kami pernah mengusulkan pembukaan akses jalan baru, Sukorejo-Batu. Namun muncul ketidaksepakatan atas usulan tersebut,” katanya.
Akses jalan baru atau Jalan tembus Sukorejo-Batu rencananya apabila disepakati akan dibangun melewati tiga kecamatan di Kabupaten Pasuruan, yang terdiri dari Kecamatan Sukorejo, Kecamatan Purwosari, Kecamatan Purwodadi dan melewati tiga kecamatan Kabupaten Malang.
"Tiga kecamatan Kabupaten Malang itu Yakni Kecamatan Lawang, Kecamatan Singosari dan Kecamatan Karangploso yang merupakan akses menuju ke Kota Batu," urai Cak Nur.
Langkah berikutnya untuk mengatasi Macet, urai Cak Nur, ialah mengoptimalkan jalur-jalur alternatif dengan memberi marka petunjuk jalan dan harus dibenahi sebagus mungkin.
Sehingga menjadi akses konektivitas lalu lintas mengurai kemacetan. Di samping membuka wilayah-wilayah baru untuk akses-akses tambahan.
"Opsi selanjutnya adalah dengan memanfaatkan CCTV untuk memantau secara realtime arus lalulintas terutama di titik-titik rawan kemacetan," jelasnya. (*)