KETIK, SURABAYA – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Surabaya Shobikin menilai calon Wali Kota Surabaya Petahana Eri Cahyadi adalah sosok muda progresif.
"Jujur ya masuk anak muda yang progresif lah, itu penialain kita tapi masyarakat juga mempunyai barometer," paparnya saat pembukaan penjaringan PSI Kota Surabaya pada Senin, (13/4/2024).
Shobikin menjelaskan bahwa kriteria PSI mencari sosok pemimpin yang memiliki jiwa enterpreneursip juga progresif.
"PSI tentu kami anak-anak muda ya, kami berharap nanti Surabaya dipimpin oleh sosok-sosok muda yang progresif, kalau bisa yang berjiwa enterpreneur," ucapnya.
Menurutnya, hingga saat ini beberapa nama calon sudah berdiskusi dengan PSI. Namun, belum ada nama yang benar-benar mendaftar sebagai bakal calon Wali Kota Surabaya.
"Belum ada pemberitahuan ke kita bahwa beliau-beliau ini (calon) akan mendaftar ke kita, tapi kita juga sangat terbuka untuk Pak Eri dan Pak Armuji untuk daftar," ujarnya.
Saat ini, PSI Kota Surabaya sedang membuka penjaringan bakal calon Wali Kota Surabaya dari 13 Mei hingga 26 Juli 2024. Hal itu menurutnya adalah sebagai tanggung jawab memajukan dan mengawal pembangunan di Kota Surabaya.
"Kemajuannya benar-benar dirasakan oleh masyarakat Surabaya, sehingga sejahtera yang bisa dirasakan," jelas Shobikin.
Dirinya mengajak putra-putri terbaik dapat mendaftarkan diri sebagai calon wali kota dan wakil wali kota Surabaya periode ke depan.
"Harapan saya mudah-mudahan wali kota dan wakil wali kota ke depan bisa lebih baik, bisa mengantarkan Surabaya itu maju," pungkasnya.(*)