Permudah Warga, Kemenag Kota Malang Resmikan Pelayanan Publik di MPP

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Arief

20 Juni 2023 04:35 20 Jun 2023 04:35

Thumbnail Permudah Warga, Kemenag Kota Malang Resmikan Pelayanan Publik di MPP Watermark Ketik
Pemotongan pita oleh Sutiaji dan Shampton di layanan Kemenag Kota Malang di MPP Merdeka (foto: Lutfia/ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Malang meresmikan kantor pelayanan di Mal Pelayanan Publik (MPP), Selasa (20/6/2023). Peresmian kantor di salah satu mal di Alun-Alun Merdeka itu untuk memudahkan masyarakat mengakses layanan Kemenag Kota Malang.

"Layanan Kemenag Kota Malang di MPP Merdeka meliputi konsultasi informasi keagamaan. Tidak perlu lagi ke Badan Penasihatan Pembinaan dan Pelestarian Perkawinan (BP4), cukup di sini bisa," kata Achmad Shampton, Kepala Kantor Kemenag Kota Malang.

Ia menambahkan layanan yang diberikan juga meliputi pendampingan sertifikasi halal, pendaftaran, pembatalan dan pelimpahan haji, pendampingan daftar nikah online dan layanan rekomendasi nikah.

Pembukaan layanan Kantor Kemenag di MPP Merdeka juga sebagai tindak lanjut dari arahan Wakil Presiden RI. Di mana Kemenag di daerah harus turut berpartisipasi terhadap penyelenggaraan pelayanan publik.

"Kami berharap layanan ini bisa lebih prima, dan banyak hal yang bisa disinergikan dengan berbagai instansi. Semoga keberadaan kami di MPP, bisa menyuguhkan layanan terbaik," sambungnya.

Sementara itu, Wali Kota Malang, Sutiaji turut hadir meresmikan layanan Kemenag di MPP. Ia berpesan agar ASN di Kota Malang dapat melayani masyarakat secara dinamis dengan mempermudah akses.

"Kami berkomitmen memberikan layanan terbaik dan berupaya terus meningkatkan kualitas. Orientasi layanan saat ini dengan cara dinamis. Dulu sulit (mendapat layanan dinamis), dan sekarang segala urusan menjadi lebih mudah," sebut Sutiaji.

Peningkatan akses pelayanan juga diwujudkan dengan pemasangan lift pada gedung tersebut. Sehingga diharapkan mempermudah difabel jika ingin mengurus pelayanan di MPP.

"Akses untuk difabel kami permudah, jadi kalau ke MPP tidak perlu lagi melewati tangga. Tahun ini akan ada lift di depan, sehingga mempermudah layanan publik," tambah Sutiaji.

Seperti Kantor Urusan Agama (KUA) di masing-masing wilayah, layanan Kemenag di MPP juga dilengkapi dengan wedding corner. Masyarakat yang ingin menikah dapat mengakses layanan tersebut secara gratis. (*)

Tombol Google News

Tags:

Kantor kemenag kota malang mal pelayanan publik MPP Kota Malang MPP Merdeka Malang