KETIK, PAMEKASAN – Selama bulan Ramadan, laga pertandingan Liga 1 BRI 2023-2024 tetap digelar sebagai mestinya. Untuk menyesuaikan pertandingan selama puasa, Madura United FC berlatih pada malam hari.
"Untuk sesi latihan di awal bulan Ramadan para pemain butuh adaptasi khususnya yang menjalankan ibadah puasa," kata salah satu pemain Madura United FC, Koko Ari Araya, Senin (18/3/2024).
Dengan demikian, pihaknya bersama pemain Madura United FC lainnya menggelar latihan cukup di malam hari saja. Untuk menjaga kondisi tubuh khususnya selama Bulan Ramadan, Koko Ari Araya beserta rekan-rekan lainnya memperbanyak mengkonsumsi makanan yang bergizi.
"Untuk menjaga kebugaran tubuh, kami juga menghindari makanan yang manis-manis dan sejinis gorengan," ungkapnya.
Selain menghindari makanan yang manis-manis dan gorengan untuk menjaga kebugaran tubuh, idealnya latihan digelar pada malam hari. "Kalau di sore hari kita masih, jadi sedikit lemes," tuturnya. (*)