KETIK, JAKARTA – Fitur notifikasi push memiliki fungsi untuk mengetahui pembaruan terkait semua aplikasi yang di instal di smartphone android. Fitur ini dirnacang agar pengguna tidak ketinggalan informasi apa pun terkait dengan aplikasi yang diinstal di ponsel, seperti menerima email baru atau ditandai di postingan Instagram.
Pengguna dapat menerima notifikasi push, terlepas dari apakah pengguna aktif menggunakan aplikasi tertentu. Akan tetapi ada kalanya notifikasi push cukup mengganggu bagi sebagian orang.
Apalagi jika aplikasi yang digunakan sangat banyak, maka notifikasi push pun akan semakin sering berbunyi. Hal ini tentu akan cukup mengganggu pada situasi tertentu.
Seperti dalam momen lebaran, banyak diantara kita yang akan kebanjiran pesan WhatsApp ataupun dari aplikasi lain, berisi ucapan selamat dan mohon maaf lahir batin. Dalam beberapa kondisi, situasi itu bisa jadi mengganggu.
Anda dapat menonaktifkan fitur notifikasi push di smartphone android anda. Berikut ini kami ulas cara menonaktifkan notifikasi push, simak ulasannya.
1. Nonaktifkan notifikasi push di pengaturan Android
Cara termudah untuk mematikan notifikasi push di Android adalah dengan mengaktifkan mode DND.
Pengguna dapat mengaktifkan DND dengan membuka Settings > Notifications > Do Not Disturb dan menyalakannya. Pengguna juga bisa memeriksa Quick Settings untuk tombol DND.
Jika pengguna ingin menonaktifkan notifikasi selamanya, buka Settings > Notifications > All apps dan nonaktifkan tombol di samping aplikasi apa pun yang tidak ingin pengguna kirimkan notifikasi push.
2. Nonaktifkan notifikasi push dari aplikasi individual
Terkadang menonaktifkan notifikasi untuk suatu aplikasi dari pengaturan smartphone saja tidak cukup. Pengguna juga harus menonaktifkan fitur notifikasi push dari aplikasi untuk berhenti melihat notifikasi sama sekali.
Sebagai contoh, pengguna ingin menonaktifkan aplikasi Messenger. Buka Settings > Notifications & sounds. Kemudian nonaktifkan sakelar pertama. Perhatikan bahwa Messenger tidak mengizinkan pengguna menonaktifkan notifikasi dari aplikasi secara permanen.(*)