KETIK, JAKARTA – Bekerja sama dengan perusahaan otomotif asal Tiongkok BYD, Toyota memperkenalkan kepada publik mobil listrik konsep terbarunya. Diberi nama Toyota Sport Crossover Concept, mobil ini diperkenalkan untuk pertama kalinya di Eropa, tepatnya di Brussels, Belgia.
Mengusung konsep desain yang modern, mobil berjenis crossover ini memiliki tampilan siluet siluet aero ramping dan garis fastback yang khas, desain ini akan menjadi ikon untuk jajaran kendaraan listrik baterai (BEV) Toyota.
Lebih lanjut dengan desain yang diusungnya, mobil ini menawarkan kecanggihan fitur dan kenyamanan berkendara yang menarik. Selain itu didukung dengan bagasi yang besar dan ruang belakang yang luas, kendaraan ini menawarkan kepraktisan yang tidak kalah dengan mobil konvensional lainnya.
Sebelumnya mobil ini dirancang agar dapat diterima di pasar China dan Eropa, dan rencananya akan mulai di produksi pada 2025.
"Melalui strategi multi path, Toyota membayangkan masa depan di mana netralitas karbon dapat dicapai melalui portofolio produk dengan bahan bakar alternatif yang canggih dan teknologi powertrain tanpa emisi," tulis Toyota dalam keterangan resminya.
Untuk pasar eropa, Toyota berencana meluncurkan 6 model BEV pada tahun 2026. Oleh sebab itu beragam fitur elektrifikasi ditambahkan guna mendorong Toyota Motor Europe mencapai tujuannya untuk menawarkan ZEV (Zero Emission Vehicle) pada 2035.(*)