KETIK, JAKARTA – Bagi anda pengguna TikTok tentu sudah tidak asing dengan platform TikTok Notes. Platform ini dihadirkan untuk memudahkan pengguna dalam mencari berbagai macam hal, seperti tips perjalanan hingga resep masakan harian.
Hal ini lantaran TikTok Notes menyediakan berbagai konten informatif tentang kehidupan sehari-hari dalam bentuk gambar dan teks.
Fitur ini sendiri mirip dengan notes yang ada di Instagram, namun bedanya TikTok tidak memiliki fitur stories atau dukungan mirip Instagram Reels.
Layanan ini dapat diunduh melalui Google Play Store dan Apple Apps Store, meskipun saat ini hanya tersedia terbatas untuk wilayah tertentu. Beberapa hal yang bisa dilakukan di TikTok Notes:
• Memposting foto dan teks.
• Memposting beberapa foto sekaligus dalam bentuk carousel.
• Melihat postingan foto dari pengguna lain.
Cara Menggunakan TikTok Notes
• Pertama, unduh aplikasi TikTok Notes melalui Google Play Store atau Apple App Store.
• Setelah mengunduh, buat akun dengan mengikuti instruksi yang diberikan. Kamu bisa menggunakan akun TikTok Notes untuk mengakses berbagai fitur.
• Setelah masuk, jelajahi beranda untuk menemukan konten yang menarik. Kamu bisa melihat konten dari pengguna lain dan menemukan inspirasi.
• Gunakan fitur pencarian untuk menemukan konten yang spesifik. Kamu bisa mencari berdasarkan topik, judul, atau kata kunci tertentu.
• Untuk membuat catatan, buka aplikasi dan pilih opsi “Buat Catatan”. Kamu bisa menambahkan teks, gambar, dan judul sesuai keinginan.
• Setelah membuat catatan, kamu bisa mengeditnya dengan menambahkan atau menghapus konten. kamu juga bisa mengatur tata letak dan gaya teks.
• Jika kamu ingin berbagi catatan dengan orang lain, pilih opsi “Bagikan”. Kamu bisa membagikannya melalui pesan teks, media sosial, atau platform lainnya.
Secara keseluruhan, TikTok Notes diharapkan menjadi wadah baru bagi komunitas TikTok untuk berbagi momen dan kreativitas melalui konten foto dan teks.(*)