KETIK, HALMAHERA SELATAN – Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) dipercaya menjadi tuan rumah Kejuaraan Daerah (Kejurda) III Wushu Maluku Utara yang bakal diselenggarakan pada Februari 2025 mendatang.
Penunjukan sebagai tuan rumah Kejurda Wushu 2025 disampaikan Ketua Wushu Halmahera Selatan (Halsel) Hanny Idham Pora, Kamis (18/7/2024)
Kepada wartawan media nasional Ketik.co.id Hanny Pora mengatakan, Halsel ditunjuk menjadi tuan rumah atas prestasi yang diraih para atlet di Kejurda II Tabelo Halmahera Utara yang selesai digelar beberapa hari lalu.
"Tampil perdana, atlet kami berhasil memboyong 10 medali dan keluar sebagai juara umum kedua dari 8 kabupaten/kota Maluku Utara. Atas dasar itu, Halsel dipercayakan sebagai tuan rumah Kejurda III tahun 2025," kata Hanny.
Karena itu, pihaknya masih dalam proses memantapkan segala persiapan menuju Kejurda III.
Hanny mengatakan, para atlet juga bakal disiapkan dan digenjot dari segi latihan agar para atlet dapat lebih teruji kesiapan mental dan fisiknya.
Menurut Hanny, hal tersebut menjadi kebanggaan tersendiri bagi Bumi Saruma.
"Kami saat ini sedang giat menggenjot atlet kami untuk persiapan tuan rumah Kejurda III," pungkas Hanny.(*)