Karyawan Wanita-Istri Pegawai Juga Harus Cantik! Kanim Tanjung Perak Gandeng Make Over Adakan Beauty Demo

Jurnalis: Alifa Zahra
Editor: M. Rifat

1 Juli 2023 05:04 1 Jul 2023 05:04

Thumbnail Karyawan Wanita-Istri Pegawai Juga Harus Cantik! Kanim Tanjung Perak Gandeng Make Over Adakan Beauty Demo Watermark Ketik
Tim Make Over Surabaya bersama dengan pemenang goodiebag peserta teraktif saat Beauty Demo berlangsung. (Foto: Team Make Over Surabaya)

KETIK, SURABAYA – Untuk meningkatkan performa karyawan wanita maupun istri pegawai Kantor Imigrasi, Make Over Cosmetics Surabaya berkesempatan mengisi Beauty Demo di pertemuan rutin Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kanim Tanjung Perak pada Jumat, 09 Juni 2023.

Putri selaku Ketua DWP Kanim Tanjung Perak mengatakan penampilan adalah salah satu hal penting sebagai penunjang saat bekerja maupun beraktifitas. Itu mulai dari cara berpakaian maupun bermakeup.

Tim Make Over mengisi beauty demo dengan tema Daily Make Up Look. Tidak hanya demo, namun tips dan trik juga diberikan untuk karyawan dan ibu- ibu DWP agar memudahkan saat bermakeup.

Pengaplikasian dimulai dari skin preparation, pemilihan foundation, riasan mata, dan produk bibir.

Make Over memiliki berbagai jenis produk sesuai dengan kebutuhan kulit dan menjawab kebutuhan makeup khususnya wanita Indonesia. Salah satunya Powerstay Transferproof Matte Lip Cream, lipstik yang kini menjadi salah satu produk best seller dari Make Over.

“Ibu-ibu di sini tidak perlu takut menggunakan lipstik ini karena sudah tidak nempel di masker maupun saat makan dan minum, lipstik ini tetap stay on di bibir,“ ucap Hana selaku tim Make Over.

"Dengan pilihan shade yg banyak, kita bisa memilih sesuai dengan tone kulit kita. Jadi  tidak perlu khawatir," tambahnya.

Hana selaku tim Make Over juga memberikan beberapa Look sesuai dengan kebutuhan acara. Dia menyarankan teknik ombre lips apabila ingin terlihat lebih fresh. Ombre lips sendiri adalah teknik pengaplikasian lipstik dengan 2 warna yang berbeda.

"Biasanya pemilihan warna nya tergantung warna bibir kita masing-masing, 1 warna lipstik yg sama dengan warna bibir lalu ditambah dengan 1 warna lipstik yang lebih tua, untuk memdapatkan efek gradasi," ujarnya.

"Untuk acara-acara party/formal yang mengharuskan make up kita on fire dan bold, ibu-ibu tinggal mengganti warna lipstik sedikit lebih tua agar kesan boldnya dapat," tambah Hana memberi saran.

Antusiasme dalam acara tersebut tidak diragukan lagi, bahkan tim make over juga memberikan goodiebag bagi peserta yang aktif saat beauty demo berlangsung dan voucher belanja kepada peserta yang hadir.

Harapannya setelah mengikuti demo makeup ini karyawan dan ibu-ibu DWP Kanim Tanjung Perak dapat mengaplikasikan makeup saat beraktifitas dan lebih percaya diri saat menggunakan makeup.(*)

Tombol Google News

Tags:

Make Over Make Over Surabaya Dharma Wanita Persatuan DWP Kanim Tanjung Perak Tanjung perak Surabaya Beauty Demo