KETIK, TRENGGALEK – Kelompok 5 Program Digital Skill SMAN 1 Karangan, Trenggalek berhasil melaksanakan Bhakti Karya Digital (BKD), Rabu, 9 Oktober 2024.
Dalam kegiatan ini, mereka melakukan branding untuk warung makan Ibu Wito yang berlokasi di RT. 19 RW. 05, Jl. Pakel Lor, Nglongsor, Kecamatan Tugu, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.
Para siswa membantu mendesain baliho, x-banner, dan daftar menu. Tujuannya tak lain untuk meningkatkan citra dan daya tarik warung agar dapat menarik lebih banyak pengunjung.
Yanuar Ahmad Bintang Maulana, salah satu anggota kelompok mengungkapkan tujuan utama kegiatan ini agar warung makan Ibu Wito lebih banyak dikenal.
Dengan begitu, harapannya banyak pengunjung yang tertarik mampir makan di warung tersebut dan memajukan usaha warung tersebut.
"Kami juga berharap ilmu yang kami peroleh dari Program Digital Skill ini bisa bermanfaat bagi orang lain,” ucapnya penuh optimistis.
Ibu Wito, sang pemilik warung menyambut baik kegiatan SMAN 1 Karangan ini. Dia sangat bersyukur karena mendapatkan manfaat langsung dari inisiatif para siswa SMAN 1 Karangan.
"Saya sangat bersyukur atas bantuan ini. Di zaman yang serba digital seperti sekarang, promosi adalah hal yang sangat penting," ujar Ibu Wito dengan penuh rasa terima kasih.
Dengan branding ini, dia berharap semakin banyak orang yang tahu tentang warungnya dan semakin banyak pelanggan yang berkunjung.
Suksesnya kegiatan ini tidak lepas dari arahan dan bimbingan trainer Dyah Rochmin, S.Kom yang dibantu oleh asisten trainer, Riba Prea Apriansa.
Kelompok yang terdiri dari Yanuar Ahmad Bintang Maulana, Maisarotul Husna, Dyah Ayu Pusparini, Risma Febriyani Lestari, dan Imam Mas Gana Putra Sanjaya berhasil menyelesaikan proyek ini dengan baik dam menunjukkan hasil yang diharapkan.
Adanya proyek ini membuktikan bahwa komitmen SMAN 1 Karangan dalam memberikan kontribusi kepada masyarakat melalui penerapan keterampilan digital, membantu usaha lokal agar mampu berkembang dan beradaptasi dengan perubahan zaman.
Sebagai informasi, Program Digital Skill merupakan bagian dari upaya kolaboratif Dinas Pendidikan Jawa Timur, Unicef dan ITS untuk membekali siswa dengan keterampilan digital yang relevan di era modern.
*Tulisan karya Habibul Mustofa, Fasilitator Double Track SMAN 1 Karangan