Momentum HUT Bhayangkara ke-77, Kapolres Jember: Keamanan Bukan Hanya Tugas Polisi

Jurnalis: Fenna Nurul
Editor: Marno

30 Juni 2023 20:52 30 Jun 2023 20:52

Thumbnail Momentum HUT Bhayangkara ke-77, Kapolres Jember: Keamanan Bukan Hanya Tugas Polisi Watermark Ketik
Kegiatan doa bersama lintas agama di Polres Jember, Jumat (30/6/2023) (Foto: Humas Polres Jember)

KETIK, JEMBER – Jelang HUT Bhayangkara ke-77, jajaran Polres Jember mengadakan acara Doa Bersama Lintas Agama pada Jumat (30/6/2023) di Aula Rupatama Sanika Satyawada Polres Jember.

Kegiatan doa bersama diselenggarakan oleh jajaran Polri serentak seluruh Indonesia secara daring dari daerah masing-masing. Sementara, acara yang digelar di Polres Jember turut dihadiri para jajaran Forkopimda, MUI Jember, Ketua DPRD Jember, serta para tokoh dari berbagai agama.

Kegiatan untuk menyambut HUT Bhayangkara ke 77, bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar umat beragama dan memperkuat kebersamaan.

Foto Kapolres Jember AKBP Moh. Nurhidayat, Jumat (30/6/2023) (Foto: Humas Polres Jember)Kapolres Jember AKBP Moh. Nurhidayat, Jumat (30/6/2023) (Foto: Humas Polres Jember)

Dalam kesempatan itu, Kapolres Jember, AKBP. Moh. Nurhidayat, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkab Jember, MUI dan tokoh lintas agama di Kabupaten Jember yang telah membantu Polri dalam menjaga Kamtibmas tetap kondusif. 

“Atas dukungan dan kerja samanya dengan Polres Jember selama ini dalam menyelesaikan permasalahan dan konflik sosial sehingga stabilitas keamanan Kab. Jember dapat terjaga sampai saat ini,” ujar Kapolres.

Dirinya juga berharap, kerja sama dan sinergitas antar tokoh agama dengan pihak Polres Jember dapat ditingkatkan lagi. Mengingat saat ini sudah memasuki tahun politik, tentu peran dari seluruh pihak sangat dibutuhkan dalam menjaga kerukunan.

“Untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat agar jangan sampai terpecah belah hanya dikarenakan perbedaan arah dukungan politik yang dapat memicu konflik di masyarakat,” jelas Kapolres.

Sebab, kamtibmas juga merupakan tanggung jawab dari seluruh elemen yang ada di masyarakat. 

“Kita jaga kondusivitas dari seluruh elemen masyarakat termasuk perguruan silat, kepada masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi, dan kami senantiasa akan hadir di tengah masyarakat. Karena menjaga keamanan dan ketertiban bukan hanya tugas polisi saja” harap Kapolres. 

Sementara Wakil Bupati Muhammad Balya Firjaun Barlaman mengingatkan momentum doa bersama lintas agama sebagai bentuk kerukunan.

“Jangan jadikan perbedaan sebagai pemisah melainkan perbedaan tersebut menjadi potensi yang besar karena perbedaan tersebut memiliki fungsi masing-masing,” tutup Firjaun.(*)

Tombol Google News

Tags:

Polri HUT Bhayangkara ke-77 polres jember AKBP Moh Nurhidayat