KETIK, TRENGGALEK – Sekretaris Jendral (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto memimpin rapat koordinasi dan konsolidasi pemenangan pemilihan Gubernur dan Bupati Tahun 2024 di Hall Hotel Jaaz Permai Trenggalek, Selasa, 29 Oktober 2024.
Pada rapat tersebut hadir pula jajaran pengurus DPC PDI-P Tulungagung. Hasto mengatakan, ini merupakan gerakan konsolidasi kedua di Kabupaten Trenggalek dan Kabupaten Tulungagung, kemudian dilanjutkan ke Surabaya.
"Konsolidasi ini dilakukan untuk mencermati hasil survey di mana elektoral Risma dan Gus Hans semakin meroket dan meningkat, "ucapnya.
Hasto menyebut, Risma memiliki prestasi yang konkrit. Seluruh masyarakat Jatim bisa melihat bagaimana Kota Surabaya menjadi legecy dari kepemimpinan Risma.
"Banyak taman-taman kota yang dibangun, pendidikan gratis dan kesehatan untuk rakyat. Bahkan makan gratis bagi mereka yang tidak mampu. Termasuk menciptakan lapangan pekerjaan," ucapnya.
Banyak live history yang membangkitkan harapan bagi masyarakat Jatim. "Maka kalau Jatim ingin lebih baik, Risma dan Gus Hans menunjukan konfigurasi kepemimpinan saling melengkapi. Gus Hans sendiri yang berasal dari keluarga Nadhiyin menunjukan kesatuan dengan keluarga Bung karno," bebernya.
Di setiap wilayah, PDIP mempunyai pengurus sebanyak 3 ribu personil yang mampu melakukan gerakan door to door untuk menjelaskan kepemimpinan Risma. Misalnya kemajuan Kota Surabaya yang luar biasa.
Meskipun di era-era sebelumny, bantuan-bantuan yang ke Jatim dibatasi. "Risma sangat kreatif, bahkan dalam regenerasi kepemimpinan mampu melahirkan tokoh seperti Eri Cahyadi," tegasnya.
Dia menyampaikan, berikutnya akan melakukan rapat konsolidasi bersama DPC-DPC dan anggota legislatif. "Nah, di situ H-14 sudah tercapai targetnya dan mengamankan capaian tersebut selama 14 hari," ucapnya.
Sementara itu, untuk penguatan pemetakan wilayah, dia menjelaskan ada di wilayah Mataraman dan Arek. Kehadiran Gus Hans di wilayah Tapal Kuda mengalami peningkatan yang signifikan.
"Pemenang Pilkada di tingkat Kabupaten atau Kota tentu senafas dengan pemenangan Risma-Gus Hans," tuturnya. (*)