RS Perkebunan Jember Klinik Beri Layanan Kesehatan di Festival Ramadan

Jurnalis: Fenna Nurul
Editor: M. Rifat

27 Maret 2023 09:50 27 Mar 2023 09:50

Thumbnail RS Perkebunan Jember Klinik Beri Layanan Kesehatan di Festival Ramadan Watermark Ketik
Stan Rumah Sakit Perkebunan Jember Klinik memberikan pelayanan kesehatan kepada pengunjung Festival Ramadan di Alun-alun Kota Jember. (Foto: Fenna/Ketik.co.id)

KETIK, JEMBER – Ratusan UMKM dari berbagai macam jajanan, barang, hingga jasa yang ditawarkan berderet di lapangan Alun-alun Kota Jember.

Tak ketinggalan, Rumah Sakit Perkebunan Jember Klinik turut meriahkan Sahati Festival dengan membuka layanan cek kesehatan selama hampir sebulan penuh.

Layanan cek kesehatan ditangani langsung oleh tenaga medis profesional dari RS Perkebunan Jember Klinik.

Dengan harga mulai dari Rp25 ribu hingga Rp50 ribu sudah bisa menikmati layanan seperti cek tekanan darah tinggi, cek kadar gula darah, cek kadar kolesterol, hingga booster imun.

Salah satu dokter yang bertugas, Drg. Whysnu Prabowo mengungkapkan, tujuan dibukanya stan cek kesehatan di tengah keramaian warga ini untuk mengenalkan RS Perkebunan Jember Klinik lebih dekat ke khalayak umum.

Ia mengaku jika selama ini citra dari RS Perkebunan Jember Klinik selalu dianggap mahal oleh masyarakat. Oleh karenanya hal itu menjadi salah satu faktor RS Jember Klinik membuka layanan cek kesehatan ini.

Menurut Whysnu, dari semua sarana dan prasarana yang ada di layanan RS Perkebunan Jember Klinik sudah sangat sesuai dengan harga yang ditawarkan.

"Dari tindakan, penanganan, perawat, kita bagus sekali. Prasarana medis kualifikasinya sudah sesuai akreditasi sudah diakui secara nasional," terangnya kepada Ketik.co.id.

Sementara itu, perawatan yang bertugas di stan pameran, Hendry Nur Tjahyono, Amd. Kep, menambahkan, tak hanya memberikan layanan cek kesehatan saja. Tetapi sebagai media pengenalan teknologi kesehatan baru yang kini ada di RS Jember Klinik.

Teknologi kesehatan terbaru ini meliputi Laser Haemorrhoidoplasty (LHP) untuk mengatasi wasir tanpa risiko tindakan pembedahan, Endoskopi untuk mendeteksi gangguan di dalam tubuh, Uroflowmetri untuk mengetahui fungsi kandung kemih, dan Extracorporeal Shock Wave Lithotripsy (ESWL) metode pemecahan batu di saluran kandung kemih.

Selain itu, RS Perkebunan Jember Klinik  menawarkan tarif promosi mengenai pelayanan kesehatan yang dilakukan di rumah sakit. Yaitu Layanan Klinik Gigi, Layanan Radiologi, dan Paket Medical Check Up. 

Dengan membawa brosur saat pemeriksaan yang didapatkan dari stan RS Perkebunan Jember Klinik di Alun-alun kota Jember akan mendapat promo yang  berlaku hingga 22 April 2023.

Terakhir, Whysnu menambahkan jika hal ini bentuk pelayanan bagi masyarakat yang ingin cek kesehatan dengan mudah saat bulan Ramadan. Karena masyarakat terkadang tidak mengontrol makanan saat berbuka puasa."Habis jajan-jajan, buka puasa jadi kelepasan. Nah habis itu cek kesehatan di sini," kelakar dokter gigi itu.(*)

Tombol Google News

Tags:

RS Perkebunan Jember Klinik Jember Klinik layanan kesehatan Festival Ramadan Alun-alun Jember