Djoko Poerwanto, Kapolda Kalteng yang Disebut-sebut Kandidat Kuat Capim KPK

Jurnalis: Muhammad Faizin
Editor: M. Rifat

19 September 2024 08:15 19 Sep 2024 08:15

Thumbnail Djoko Poerwanto, Kapolda Kalteng yang Disebut-sebut Kandidat Kuat Capim KPK Watermark Ketik
Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto yang disebut-sebut jadi calon kuat calon pimpinan (Capim) KPK. (Foto: Dok. Humas Polda Kalteng)

KETIK, SURABAYA – Sebanyak 20 nama calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menjalani tes wawancara pekan ini. Di antara nama-nama tersebut, terdapat sejumlah perwira tinggi Polri yang lolos tahapan seleksi.

Salah satunya adalah Irjen (Pol) Djoko Poerwanto yang saat ini menjabat sebagai Kapolda Kalimantan Tengah.

Djoko Poerwanto disebut-sebut sebagai calon kuat capim KPK. Dalam beberapa periode terakhir, selalu ada pimpinan KPK yang berlatar belakang perwira kepolisian.

Sepanjang karirnya di kepolisian, Djoko Poerwanto banyak menghabiskan penugasan di jabatan yang terkait dengan bidang reserse.

Dengan latar belakang pengalaman itulah, saat masih menjadi perwira menengah (pamen), Djoko mendapatkan penempatan tugas sebagai penyidik di KPK.

Usai dari KPK, karir Djoko terus menanjak dengan mendapatkan sejumlah jabatan strategis di Korps Bhayangkara. Mulai dari Kabagops Dittipidkor Bareskrim Polri (2012); Kasubdit II Dittipidum Bareskrim Polri (2013); Wadirtipidkor Bareskrim Polri (2018); dan Dirtipidkor Bareskrim Polri (2019).

Berikutnya, ia mendapat jabatan komando wilayah yakni sebagai Kapolda Nusa Tenggara Barat (2021) dan Kapolda Kalimantan Tengah (2023).

Pria kelahiran Pekalongan, 7 November 1967 ini merupakan lulusan Akpol 1989.

Berdasarkan data terbaru Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Djoko termasuk sebagai kapolda 'termiskin'.

Ia terakhir kali melaporkan harta kekayaannya pada 31 Desember 2023. Tercatat, ia memiliki kekayaan Rp 926 juta, tanpa hutang.

Rincian harta tersebut yakni:

A. TANAH DAN BANGUNAN Rp. 480.000.000

1. Tanah dan Bangunan Seluas 456 m2/250 m2 di KAB / KOTA KOTA TASIKMALAYA , HASIL SENDIRI Rp. 350.000.000

2. Tanah Seluas 266 m2 di KAB / KOTA KOTA TASIKMALAYA , HASIL SENDIRI Rp. 130.000.000

B. ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp. 225.000.000.

1. MOBIL, HONDA CRV Tahun 2016, HASIL SENDIRI Rp. 210.000.000

2. MOTOR, YAMAHA NMAX Tahun 2015, HASIL SENDIRI Rp. 15.000.000

C. HARTA BERGERAK LAINNYA Rp. (Tidak ada) 

D. SURAT BERHARGA Rp. —- (tidak ada) 

E. KAS DAN SETARA KAS Rp. 221.000.000

F. HARTA LAINNYA Rp. —- (tidak ada) 

Sub Total Rp. 926.000.000

III. HUTANG Rp. —- (tidak memiliki hutang) 

IV. TOTAL HARTA KEKAYAAN (II-III) Rp. 926.000.000. (*)

Tombol Google News

Tags:

Djoko Poerwanto Polda Kalteng Polri capim KPK