Sambut Generasi Emas, Pemkab Bondowoso Pertemukan Pelaku Produk SMK

Jurnalis: Ari Pangistu
Editor: Muhammad Faizin

31 Agustus 2023 00:32 31 Agt 2023 00:32

Thumbnail Sambut Generasi Emas, Pemkab Bondowoso Pertemukan Pelaku Produk SMK Watermark Ketik
Wakil Bupati Irwan Bachtiar Rahmat saat membuka acara pertemuan pelaku produk SMK dan toko modern, Rabu (30/8/2023) (Ari Pangistu for ketik.co.id)

KETIK, BONDOWOSO – Pemkab Bondowoso terus mengupayakan peningkatan kemampuan lulusan sekolah menengah kejuruan (SMK). Salah satunya dengan mempertemukan para pelaku produk SMK dengan toko modern.

Pertemuan yang diinisiasi oleh Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskoperindag), Bondowoso itu, dilaksanakan di Wisma Wakil Bupati.

Wabup Bondowoso, Irwan Bachtiar Rahmat mengatakan, temu wirausaha pelaku produk SMK merupakan kolaborasi antar SMK se kabupaten. Sehingga, bisa menjual produk usahanya. 

Mulai dari aneka makanan, herbal, aneka packaging, serta hasil panen. 

"Mudah-mudahan ada produk dari Bondowoso utamanya dari SMK ini bisa eksport," ujar Irwan seperti dikutip dari media sosial Prokopim Bondowoso Rabu (30/8/2023). 

Acara itu turut dihadiri oleh investor dari Cina, perwakilan LPMM, Rimah Eksport Indonesia, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Jawa Timur, para pelaku usaha, dan Kepala sekolah, serta pengawas SMK. 

Irwan menyebutkan Pemkab Bondowoso menginisiasi upaya mempersiapkan anak-anak muda Bondowoso menyambut generasi emas.

"Mempersiapkan generasi emas ini bukan hanya tangguh di bidang pikiran. Tapi juga tangguh di bidang ekonomi," ujar Irwan. (*)

Tombol Google News

Tags:

#SMKBondowoso #BondowosoHariIni #WabupIrwan Wabup Bondowoso Irwan Bachtiar Rahmat Sekolah Menengah Kejuruan Generasi Emas Dinas Pendidikan Jawa Timur