Sosok Bupati Hasan Ali Bassam Kasuba di Mata Sekretaris Partai Hanura Halsel Bung Limpo

Jurnalis: Mursal Bahtiar
Editor: M. Rifat

18 Agustus 2024 05:34 18 Agt 2024 05:34

Thumbnail Sosok Bupati Hasan Ali Bassam Kasuba di Mata Sekretaris Partai Hanura Halsel Bung Limpo Watermark Ketik
Bacabup Bassam Kasuba (Foto Mursal Bahtiar/Ketik.co.id)

KETIK, HALMAHERA SELATAN – Alim Rahman Adam alias Bung Limpo adalah salah satu aktivis senior di Halmahera Selatan yang pernah mengecap karir sebagai seorang PNS dengan jabatan terakhir Kepala Puskesmas di salah satu Kecamatan di Halmahera Selatan (Halsel).

Abang Limpo, begitu kebanyakan anggota gerakan, anggota Ormas, dan para jurnalis di Halsel menyapanya. Setelah hengkang dari PNS ia kini menjabat sebagai sekretaris Partai Hanura di Halsel.

Pemikirannya begitu menukik, ketika duduk bersenda gurau dengan para pencari ilmu di kampus saat minum kopi bareng di kedai kopi.

Soal kontestasi Pilkada 2024 di Halsel, Abang Limpo dan Hanura mendukung penuh Hasan Ali Bassam Kasuba sebagai Bacabup Petahana Pilkada 2024 Halsel.

Di mata Abang Limpo, Bassam Kasuba dulunya seperti anak kecil. Namun, bak salah satu tagline terkenal dari film kartun india Shiva, 'jangan panggil dia anak kecil'. Menurutnya, dia adalah orang muda dengan kecerdasan intelektual yang mempuni.

Menurut Abang Limpo, Bassam Kasuba adalah sosok spesial ala pemimpin modern yang sudah terukur adab dan akhlaknya.

"Bassam itu sosok paling spesial. Dia adalah sosok pemimpin di era modern dan tentu akhlak dan adabnya sudah terukur," sebut Abang Limpo Minggu (18/8/2024).

Tak tanggung, Abang Limpo menyebut Bassam merupakan sosok cool dalam menghadapi segala bentuk permasalahan. Selain sederhana, baik, agamais dan peduli, Abang Limpo mengklaim Bassam adalah tipe yang paling cocok memimpin Halsel ke depan.

Foto Abang Limpo Sekretaris Hanura Halsel (Foto Mursal Bahtiar/Ketik.co.id)Abang Limpo Sekretaris Hanura Halsel (Foto Mursal Bahtiar/Ketik.co.id)

Alasan lain tentang Bassam bagi Abang Limpo adalah berjiwa muda. Selain masih muda, Bassam memiliki fisik dan kondisi tubuh yang kuat untuk selalu aktif dalam menyelesaikan tiap masalah daerah.

"Bassam sangat cocok pimpinan Halsel ke depan. Dia agamais, sopan, baik, sederhana dan peduli. Apalagi dia memiliki fisik kuat tentu sangat cocok dengan karakteristik daerah kepulauan. Dia sangat cool dalam menyelesaikan permasalahan," ungkap abang Limpo.

Meski begitu, abang Limpo juga mengapresiasi Bacabup lain yang sementara menyusun skema untuk ikut bertarung di Pilkada Halsel 2024.

Menurut abang Limpo, seluruhnya merupakan putera terbaik di Halsel. Namun ia bilang, "Bassam paling berpeluang memimpin Halsel," katanya.

Bahkan abang Limpo bilang, Bassam Kasuba adalah satu-satunya anak muda di Maluku Utara yang bakal menjadi figur dan tokoh terbaik di masa mendatang.(*)

Tombol Google News

Tags:

Maluku Utara halmahera selatan Bassam Kasuba Sosok Pemimpin Alim Rahman Adam Abang Limpo Calon Bupati Muda