Super Lengkap, EastFood 2024 Surabaya Pamerkan 250 Produk Industri dan Kemasan

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Muhammad Faizin

27 Juni 2024 10:00 27 Jun 2024 10:00

Thumbnail Super Lengkap, EastFood 2024 Surabaya Pamerkan 250 Produk Industri dan Kemasan Watermark Ketik
Opening Ceremony EastFood dan EastPack 2024 di Grand City Surabaya. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Pameran EastFood dan EastPack Surabaya 2024 semakin lengkap dengan jumlah pelaku industri makanan dari 250 industri baik dari lokal maupun internasional, dan memfasilitasi sebanyak 30 pelaku UMKM.

Pameran berskala internasional ini  diselenggarakan oleh Krista Exhibitions yang sudah ke-14 kalinya digelar. Pameran ini fokus pada bidang makanan, minuman, bakery, fishery, horeca atau jasa boga hingga teknologi pengemasan.

CEO Krista Exhibiton Daud D Salim menjelaskan Pameran EastFood (IIFEX) & EastPack Surabaya 2024 menjadi pameran tahunan yang terbesar di Surabaya.

Pameran ini merupakan platform Business to Business (B2B) yang diharapkan dapat memperluas wawasan para pengusaha makanan minuman dan kemasan tentang potensi pasar di mancanegara.

 

Foto Suasana pameran EastFood di lantai 3 di Grand City Mal. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)Suasana pameran EastFood di lantai 3 di Grand City Mal. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

 

Khususnya di IIFEX 2024 kali ini kedatangan tamu dri Malaysia, membawa kurang lebih 20 perusahaan.

"Di antara 250 industri itu ada 30 UMKM di bidang pengelolaan makanan dan minuman. Sebagian besar dari Jatim dan wilayah Indonesia lain," jelasnya saat ditemui awak media pada Kamis, (27/6/2024).

Daud menambahkan selain pameran ada juga kompetisi khususnya di bidang Kopi. pastri dan bakery.

Selain itu, ada para pelatih chef dari Itali yang didatangkan secara langsung di acara pemeran IIFEX 2024, hal ini bertujuan untuk melatih para kafe-kafe maupun produsen es krim maupun gelato yang lebih bisa meningkatkan kualitas dan kreatifitas dan inovasi produk gelato maupun ice cream.

"Selain itu kita adakan juga bisnis matching, di mana para pembeli dalam dari dalam maupun internasional kita pertemukan dengan suplayer yang ada di pameran ini," terang Daud.

Mengenai potensi pertumbuhan ekonomi adanya pameran EastFood dan EastPack 2024, Daud mengungkapkan dari tahun ke tahun pameran ini sudah ditunggu-tunggu oleh pelaku industri mamin.

"Dari hasil registrasi online saja kita sudah ada 15 ribu lebih pendaftaran secara online yang akan hadir di acara ini. Kita melihat animo masyarakat khususnya industri makanan dan minuman," jelas Daud.

EastFood dan EastPack Surabaya 2024 yang berlangsung mulai dari tanggal 27 sampai 30 Juni 2024 di Grand City Mall & Convex Surabaya.

Pameran EastFood & EastPack Surabaya 2024, dibuka mulai dari pukul 10.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB dan para pengunjung dapat mendaftar langsung dengan tiket masuk seharga Rp 100 ribu untuk 4 hari pameran. (*)

Tombol Google News

Tags:

EastFood EastPack 250 industri   Krista Exhibitions CEO Krista Exhibiton Daud D Salim industri mamin