Wabup Orideko Nyatakan Siap Bertarung di Pemilukada Raja Ampat

Jurnalis: Moh. Awin Macap
Editor: Marno

28 September 2023 17:52 28 Sep 2023 17:52

Thumbnail Wabup Orideko Nyatakan Siap Bertarung di Pemilukada Raja Ampat Watermark Ketik
Wakil Bupati Kabupaten Raja Ampat, Orideko Iriano. Foto: (Abhi/Ketik.co.id)

KETIK, RAJA AMPAT – Wakil Bupati Kabupaten Raja Ampat, Orideko Iriano Burdam menyatakan sikap untuk siap berkontestasi di ajang Pemilukada Raja Ampat pada 2024 mendatang.

Ketegasan ini disampaikan langsung oleh Orideko Iriano Burdam dalam "Ibada Malam Sabda dan Nada" yang digelar Alumni STFT GKI I.S. Kijne Angkatan 93 di Gereja Alfa Omega, Kota Waisai, Rabu (27/9/2023) kemarin.

"Kepada teman-teman , masyarakat dan jemaat GKI di tanah Papua, saya Orideko Iriano Burdam siap maju mencalonkan diri sebagai Bupati Kabupaten Raja Ampat periode 2024-2029," tegas Burdam.

Ketua DPC Partai Demokrat Raja Ampat ini juga mengaku, banyak masyarakat, pendukung dan simpatisan sebelumnya sudah bertanya tentang sikap politik dirinya dalam Pemilukada Raja Ampat mendatang. Namun dirinya baru menyatakan kesiapannya pada kegiatan tersebut.

Sebelumnya banyak yang bertanya pada Burdam, kapan memberikan pernyataan politik resmi, terkait kesiapan saya menjadi calon Bupati Raja Ampat 2024-2029. Ttapi saya cuma senyum saja, karena sudah berjanji, pernyataan resmi akan saya sampaikan pada saat kunjungan para hamba Tuhan dari Angakatan 93 STFT GKI I.S.Kijne di Waisai, Raja Ampat," tandas Burdam. (*)

Tombol Google News

Tags:

Raja Ampat politik Pemilukada 2024 Orideko Burdam