KETIK, SURABAYA – Interview kerja adalah salah satu proses yang wajib dilalui bagi anda pelamar kerja. Tahapan ini merupakan kesempatan untuk mempromosikan diri.
Manfaatkan sebaik mungkin interview kerja. Agar maksimal, ada baiknya anda melakukan persiapan dengan maksimal.
Nah salah satu persiapan yang bisa anda perhatikan adalah mempersiapkan jawaban-jawaban dari pertanyaan yang umum ditanya oleh HRD.
Merangkum dari sejumlah sumber, berikut ini adalah lima pertanyaan umum yang diajukan saat interview pekerjaan.
1. Kenapa Melamar Posisi Ini?
Saat anda datang interview, HRD biasanya menanyakan kenapa melamar posisi ini. Rekruter menanyakan pertanyaan ini ingin tahu niat anda melamar di perusahaan tersebut.
HRD ingin mengetahui anda hanya iseng-iseng melamar ke perusahaan tersebut atau memang serius dan ingin menekuni profesi yang dilamar.
Usahakan ketika menjawab dan fokus dan beri penjelasan dengan kalimat sederhana tapi jelas dan meyakinkan. Berikan 3-4 hal positif yang bisa anda temukan dari posisi pekerjaan yang dilamar.
2. Tahu Info Pekerjaan Ini Dari Mana?
Pertanyaan ini biasanya diajukan pewawancara untuk melihat seberapa kamu passion dan memiliki koneksi dengan perusahaan.
Jawab dengan jujur, apabila memang info pekerjaan dapat dari teman yang sudah bekerja di situ. Jangan ragu, sebut saja nama teman anda.
3. Apa kelebihan dan kekurangan Anda?
Ketika anda mendapatkan pertanyaan ini, ada baiknya tidak menjawab berlebihan. Misalnya mendeskripsikan diri anda bisa mengerjakan banyak pekerjaan. Jawaban ini sudah tidak lagi memuaskan pewawancara.
Alih-alih deskripsi yang berlebihan. Anda sebaiknya menceritakan tentang hal yang benar-benar bisa dikuasai dan cukup berhasil dilakukan selama bekerja.
Sementara untuk kekurangan, anda bisa memberi jawaban diplomatis yang disertakan solusi untuk menyiasati kelemahan dalam diri anda.
Pewawancara melontarkan pertanyaan ini untuk mencari tahu seberapa sadar anda terhadap potensi yang ada dalam diri.
4. Apa Hobi Kamu?
Saat pewawancara menanyakan pertanyaan ini, anda sebaiknya tidak perlu menyebut semua hobi. Cukup sebutkan beberapa saja.
Anda juga bisa mengaitkannya dengan keterampilan yang anda miliki. Hal ini penting untuk mendukung pekerjaan anda.
5. Apa Saja yang Anda Tahu Tentang Perusahaan Ini?
Pewawancara melontarkan pertanyaan ini sebagai bentuk penegasan bahwa anda tidak buta dengan perusahaan yang dilamar.
Melalui pertanyaan ini juga terlihat seberapa serius anda bergabung.
Sebagai persiapan, anda dapat mencari tahu profil perusahaan bahkan testimoni dari mantan karyawan atau karyawan yang masih bekerja di sana. (*)