Kunjungi Tanggul Di Desa Sumberwuluh, Komisi B DPRD Lumajang Temukan Ini

22 April 2025 20:44 22 Apr 2025 20:44

Thumbnail Kunjungi Tanggul Di Desa Sumberwuluh, Komisi B DPRD Lumajang Temukan Ini
Inilah tanggul yang rawan jebol di desa Sumberwuluh (Foto : Deddy Firmansyah)

KETIK, LUMAJANG Komisi B DPRD Lumajang melakukan kunjungan ke Sungai Rejali Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro, Selasa, 22 April 2025. Komisi B menemukan fakta yang benar-benar sesuai unggahan masyarakat Lumajang yakni tanggul rawan jebol.

Ketua Komisi B DPRD Lumajang Deddy Firmansyah menyebut, kondisinya memang sangat memperhatinkan dan sangat rawan jika terjadi hujan deras di kawasan lereng Semeru.

"Kalau sampai jebol karena tergerus air, banyak rumah yang berada di bawah tanggul tersebut yang akan terdampak. Makanya, Pemkab Lumajang berkoordinasi dengan Kementerian PU dan Pemprov Jatim untuk segera menangani tanggul yang rawan jebol itu," kata Deddy Firmansyah.

Saat ini sudah diperoleh kepastian bahwa tanggul yang rawan jebol itu akan segera dibangun kembali dengan anggaran Belanja Tak Terduga (BTT) Pemprov Jatim senilai Rp4,5 Miliar.

“Insya Allah dalam waktu dekat perbaikan tanggul itu akan segera dilakukan dan saya memperoleh informasi di sekitar lokasi akan memasang batu batu besar di sekitar tanggul nantinya, agar tanggul tersebut semakin kuat dari terjangan banjir,” ucapnya.

Ketika ditanya soal penyebab terkikisnya tanggul tersebut, Deddy Firmansyah membenarkan bahwa selain faktor alam karena besarnya volume banjir, juga disebabkan oleh penambang ilegal yang melakukan aktivitasnya di sekitar tanggul.

“Ini tidak boleh terjadi lagi, karena kalau penambangan ilegal ini dibiarkan, maka tanggulnya akan kembali terkikis dan membahayakan warga yang posisinya dibawah tanggul,” ujar Deddy lagi.

Usai kunjungan ini Deddy dan Komisi A akan melakukan kunjungan ke Dinas PU Sumber Daya Air (SDA) Jawa Timur untuk memastikan kapan tanggul tersebut akan diperbaiki.

“Kita ke Pemprov Jatim, yakni Dinas PUSDA akan menanyakan kapan pembangunannya akan dimulai. Karena menurut kami semakin cepat akan semakin baik,” tegas Deddy. (*)

Tombol Google News

Tags:

Komisi B DPRD Lumajang Tanggul rawan jebol DPRD Lumajang berita lumajang hari ini