Prilly Latuconsina sampai Yuki Kato Meriahkan Malam Puncak JFC 2023

Jurnalis: Fenna Nurul
Editor: Muhammad Faizin

6 Agustus 2023 06:55 6 Agt 2023 06:55

Thumbnail Prilly Latuconsina sampai Yuki Kato Meriahkan Malam Puncak JFC 2023 Watermark Ketik
Prilly Latuconsina saat malam puncak Jember Fashion Carnaval (JFC) 2023, Sabtu (5/8/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)

KETIK, JEMBER – Malam puncak perhelatan Jember Fashion Carnaval (JFC) dengan tema 'Timelapse: Journey of The Earth' dimeriahkan oleh deretan artis ibu kota pada Sabtu (5/8/2023) malam.

Sepanjang Jalan Sudarman disulap menjadi catwalk para artis maupun model. Mereka unjuk kreativitas melalui kostum memukau lewat 10 defile dari perjalanan peradaban bumi dari masa ke masa.

Deretan artis ibukota turut meramaikan JFC 2023. Mereka adalah Prilly Latuconsina, Yuki Kato, Erica Carlina, Puteri Indonesia 2013 Whulandary Herman, Puteri Indonesia 2023 Farhana Nariswari Wisandana, Puteri Lingkungan 2023 Yasinta Aurellia.

Foto Yuki Kato saat malam puncak Jember Fashion Carnaval (JFC) 2023, Sabtu (5/8/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)Yuki Kato saat malam puncak Jember Fashion Carnaval (JFC) 2023, Sabtu (5/8/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)

Serta sejumlah model jebolan Indonesian Next Top Model (INTM) Sarah Tumiwa, Tiffany Jolie, dan Iko Bustomi. Hingga Ketua Dekranasda Jatim Arumi Bachsin.

Mereka membuka gelaran malam puncak disambut dengan antusias para penonton yang terpukau dengan lenggak-lenggoknya memainkan kostum. 

Foto Ketua Dekranasda Jatim Arumi Bachsin saat malam puncak Jember Fashion Carnaval (JFC) 2023, Sabtu (5/8/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)Ketua Dekranasda Jatim Arumi Bachsin saat malam puncak Jember Fashion Carnaval (JFC) 2023, Sabtu (5/8/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)

Kostum yang dibawa bertemakan upcycle. Kostum yang dipakai Prilly misalnya, terbuat dari bekas sedotan plastik dengan aksen warna putih dan hitam.

Mereka melewati catwalk sepanjang 3,6 Km menggunakan kereta hias. Menyapa para masyarakat yang berbondong-bondong menonton di Jalan Sultan Agung hingga Jalan Gajah Mada.

Presiden JFC Budi Setiawan menyatakan apresiasinya atas suksesnya gelaran akbar ini. Ia berharap acara malam puncak tahun ini membekas di hati para penonton.

“Mudah-mudahan semua gembira, berkesan, dan mudah-mudahan akan membawa kerinduan untuk datang di Jember atau tinggal di Jember,” kata Iwan, sapaan akrabnya, saat tengah runway menutup malam puncak.(*)

Tombol Google News

Tags:

Jember Fashion Carnaval JFC Prilly Latuconsina Yuki Kato Arumi Bachsin Jember Puteri Indonesia