UB jadi Kampus Indonesia Pertama yang Gabung dalam Keanggotaan Texas International Education Consortium

16 Mei 2025 17:14 16 Mei 2025 17:14

Thumbnail UB jadi Kampus Indonesia Pertama yang Gabung dalam Keanggotaan Texas International Education Consortium
Inagurasi UB menjadi anggota dari Texas International Education Consortium (TIEC). (Foto: Lutfia/Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Universitas Brawijaya (UB) menjadi kampus pertama di Indonesia yang bergabung dalam keanggotaan Texas International Education Consortium (TIEC). Kolaborasi international tersebut membuat UB bersanding dengan kampus-kampus besar di Texas dan negara lainnya.

Wakil Rektor IV UB, Prof Andi Kurniawan menjelaskan TIEC merupakan sebuah konsorsium yang terbuka bagi universitas dan bersifat global. Dari diskusi yang diinisiasi oleh International Academic Affair UB akhirnya ditemukan kesamaan visi dan program untuk dapat dijalin.

"Akhirnya UB apply untuk menjadi member dan diterima. Hari ini inagurasi, pernyataan secara resmi bahwa UB masuk menjadi universitas di TIEC," ujarnya, Jumat16 Mei 2025.

Menurutnya banyak keuntungan yang didapatkan UB dengan bergabung dalam TIEC. Salah satunya mengakselerasikan program internasionalisasi yang dilakukan Kemendiktisaintek. Ia juga menjelaskan bahwa upaya tersebut untuk menjadikan UB sebagai World Class University.

"Ini kita langsung mengirim dosen untuk menjajaki peluang studi bagi dosen. Banyak dosen kita yang masih S-2 dan menjajaki berbagai kemungkinan termasuk beasiswa khusus atau pengurangan UKT untuk dosen," jelasnya.

Kolaborasi lainnya yang dapat dengan mudah dijalin ialah join research dengan kampus-kampus anggota TIEC. Meskipun banyak bidang yang dapat dikerjasamakan, UB akan fokus pada bidang-bidang tertentu.

"Hampir semua bidang tapi kami coba menariknya ke ketahanan pangan, hubungan internasional secara umum, geopolitik dan semua. Apalagi Amerika dengan presiden baru ini banyak membuat kebijakan out of the box sehingga memancing diskusi secara akademik ataupun politik global," katanya.

Selain memperluas jaringan di Amerika, UB juga tengah memperkuat hubungan dengan Eropa. Salah satu kerja sama yang sudah terjalin ialah dengan King College University yang kini membuka kampus baru di KEK Singasari.

"UB juga sedang berbicara dengan Queen Mary University of London (QMUL), sekarang tahap finalisasi. Prinsipnya sama, meningkatkan kolaborasi, target utama peningkatan SDM karena masih banyak Dosen UB yang harus PhD," tutupnya.

Tombol Google News

Tags:

Universitas Brawijaya UB Texas International Education Consortium TIEC Inagurasi