KETIK, JAKARTA – Tidak ingin kalah dengan produsen smartphone yang berlomba-lomba menghadirkan fitur Artificial Intelligence (AI) pada produknya, kini Apple dikabarkan segera merilis Apple Intelligence pada akhir Oktober 2024 nanti.
Kehadiran fitur AI besutan Apple tersebut tentu menjadi angin segar bagi para penggunanya. Hal ini lantaran banyak pengguna produk Apple yang ingin fitur AI hadir di perangkat mereka, apalagi sebelumnya Apple juga berjanji akan menghadirkannya pada iOS 18.
Dilansir dari GSM Arena, nantinya kehadiran Apple Intelligence akan dilakukan bersamaan dengan update terbaru untuk iOS 18.1.
Sebelumnya, bocoran teknologi AI garapan Apple ini banyak beredar sejak Juni 2024 lalu. Apple menyebut akan ada banyak fitur lainnya yang akan meluncur di tahun 2025 mendatang.
Terkait tanggal pasti peluncuran Apple Intelligence ini memang belum dapat dipastikan, akan tetapi menurut bocoran Mark Gurman dari Bloomberg, fitur ini akan tersedia pada 28 Oktober 2024 nanti.
Apple berharap agar Apple Intelligence di iOS 18.1 dapat bekerja lebih baik dan kompatibel dengan fitur-fitur baru yang berjalan dengan mulus.
Menyusul perilisan Apple Intelligence, Apple juga akan merilis MacBook Pro 14 inci bersama chip M4. Perusahaan teknologi asal California itu juga akan memboyong iMac baru bersama mini iPad yang masih belum diketahui namanya.(*)