Bahas ‘Nasib’ Sepak Bola Pagaralam

Jurnalis: Almi Raisyah
Editor: Irwansyah

30 Januari 2023 07:39 30 Jan 2023 07:39

Thumbnail Bahas ‘Nasib’ Sepak Bola Pagaralam Watermark Ketik
Beberapa pengurus klub sepak bola di Kota Pagaralam menggelar pertemuan bersama pengurus KONI Pagaralam, dengan agenda membahas nasib Sepakbola Pagaralam. (Foto: AL/Ketk.co.id)

KETIK, PAGAR ALAM Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Pagaralam menggelar pertemuan dengan klub-klub sepak bola yang masih aktif di kota Pagaralam. Hal ini merupakan buntut merasa tak puas dengan kinerja kepengurusan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kota Pagaralam yang belum terlihat adanya program kerja.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Pagaralam, sekaligus Sekretaris KONI Kota Pagaralam Sunarto menuturkan, tujuan pertemuan ini membahas nasib, serta masa depan Sepakbola Kota Pagaralam.

“Dari alasan tersebut, mereka (pengurus klub sepak bola, red) melapor dan mengajukan pernyataan mosi tidak percaya kepada KONI Kota Pagaralam. Ka

mi dari pihak KONI menerima dan sesuai prosedur, maka kami tindaklanjuti dan kami laporkan ke Pengurus Provinsi PSSI Sumatera Selatan, untuk meminta pertimbangan dan penyelesaian tentang permasalahan ini,” tegasnya.

Namun, kata Sunarto, titik beratnya itu sebagian klub-klub Sepakbola di Pagaralam, tidak percaya lagi dengan Ketua beserta Pengurus PSSI Kota Pagaralam yang sekarang dan menuntut untuk segera diadakan Musyawarah Olahraga Kota Luar Biasa (Musorkotlub) PSSI.

“Musorkotlub ini digelar setelah ada rekomendasi dari Pengprov PSSI, untuk perggantian Ketua serta pengurusnya dengan memilih Ketua dan pengurus yang baru, yang nantinya dapat mengelola PSSI dengan baik, demi kemajuan persepakbolan di Kota Pagaralam yang kita cintai,” harapnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

PSSI pagar alam pengurus koni